Air Kotor Penyebab WNI Yang Dikarantina Di Natuna Alami Diare Dan Gatal -gatal.
Lokasi Karantina WNI di Natuna/Net |
Beberapa WNI yang saat ini sedang dikarantina di Natuna mengalami diare dan gatal-gatal. Bahkan beberapa petugas pendamping pun mengalami hal yang sama.
Ternyata penyebab diare dan gatal-gatal itu karena air di lokasi penampungan tidak bersih.
Sekretaris Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes Achmad Yurianto memastikan hal itu karena air yang digunakan sehari-hari.
"Kemarin itu kita baru, tandon air bawah tanah itu kan tidak pernah dipakai. Begitu volume air yang dibutuhkan tinggi sekali, ngisap air bawah tanahnya banyak, airnya kotor," terangnya, sekaligus menepis isu penyebab sakit para WNI itu karena virus corona, Minggu (9/2).
Yurianto menegaskan, sampai saat ini secara keseluruhan kondisi 238 WNI itu dalam keadaan baik Mereka selalu dipantau kesehatannya oleh tim medis. Berbagai aktivitas pun mereka lakukan selama menjalani karantina, seperti berolahraga, belajar, dan lain-lain.
"Sehat, baik-baik saja, kan sejak datang mereka sehat, orang sehat yang kemudian kita jaga terus agar sehat, hari ini tadi saya dapat laporan di sana pagi itu masuk semi final futsal [Kegiatan WNI di Natuna]" terang Yurianto.
Air Kotor Penyebab WNI Yang Dikarantina Di Natuna Alami Diare Dan Gatal -gatal.
Reviewed by Admin
on
Rating:
Tidak ada komentar