Ade Armando Sindir Fadli Zon Tak Jadi Menteri, Eka Gumilar: Sejak Awal Memang Dia Tak Mau
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon sempat diisukan akan menggantikan posisi Edhy Prabowo sebagai menteri Kelautan dan Perikanan.
Fadli Zon dianggap memiliki peluang cukup besar untuk menjadi menteri Jokowi menggantikan Edhy Prabowo.
Pengamat Politik dari Indo Barometer, M Qodari sempat mengatakan bahwa di politik semua hal bisa terjadi.
"Kalau lihat dari pola sebelumnya yang jadi menteri kecenderungannya yang dekat secara pribadi dengan Pak Prabowo. Saya berpikir nama Pak Fadli Zon pengganti Edhy Prabowo," ujar Qodari ketika dikonfirmasi, Kamis (26/11/2020).
Menurut dia, peluang Fadli Zon jadi menteri jika Presiden Jokowi cuma mengganti jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan yang ditinggalkan Edhy Prabowo, rekan separtai Fadli Zon.
"Sekaligus kalau Fadli Zon diangkat jadi menteri membuktikan kemampuannya dalam mengelola pemerintahan sebab selama di DPR beliau paling aktif mengkritik pemerintahan. Kita lihat, akan menarik jika Fadli Zon jadi menteri," ujar Qodari.
Namun ternyata posisi tersebut justru diisi oleh Sakti Wahyu Trenggono.
Dan nama Fadli Zon tidak masuk dalam daftar enam menteri baru Kabinet Indonesia Maju.
Terkait dengan hal ini Fadli Zon pun buka suara.
Hal ini berawal saat akun Twitter @adearmando1, memposting foto Fadli Zon.
Dalam foto tersebut terdapat tulisan sindiran 'Kok Bukan Saya Menteri Nya'.
Akun tersebut juga menuliskan caption 'Manusia berencana. Allah jua yang menentukan'.
Lantas cuitan tersebut ditanggapi oleh akun Twitter @ekagumilars.
Ia menjelaskan bahwa Fadli Zon tidak pernah dan tidak mau menjadi menteri pemerintah Jokowi.
"Sejak awal mmg @fadlizon tidak pernah dan tidak mau jadi menteri di pemerintahan Jokowi,itu beliau komit.
Harusnya itu jadi cermin,mana org yg suka jabatan mana yg memagang teguh prinsip.
Sementara buzzerp hanya demi uang, melacurkan diri.Tak punya kehormatan
Ya kan Ade?" tulis akun @ekagumilars.
Melihat hal tersebut Fadli Zon merasa heran karena masih ada pihak yang menganggapnya ingin menjadi menteri.Sejak awal mmg @fadlizon tidak pernah dan tidak mau jadi menteri di pemerintahan Jokowi,itu beliau komit.
— @ekagumilars (@ekagumilars) December 23, 2020
Harusnya itu jadi cermin,mana org yg suka jabatan mana yg memagang teguh prinsip.
Sementara buzzerp hanya demi uang, melacurkan diri.Tak punya kehormatan
Ya kan Ade? https://t.co/Jet8SrBZkV
Fadli Zon mengungkapkan bahwa dirinya tidak pernah berencana atau pun berharap untuk menjadi menteri.
"Rupanya ada yg berpikir spt itu ya? Sejak awal sy tak mau, tak berencana, apalagi berharap.
Jalan takdir bangsa ini sdg diuji. Mari saling menjaga agar tak terjadi disintegrasi," tulis Fadli Zon di akun Twitter pribadinya.
Source: Silahkan Klik Link Ini
Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Pengamat Politik Universitas Indonesia Ade Armando bagikan meme Fadli Zon mengeluh tak jadi menteri Jokowi/twitter
Ade Armando Sindir Fadli Zon Tak Jadi Menteri, Eka Gumilar: Sejak Awal Memang Dia Tak Mau
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar