Breaking News

Duka Selimuti TNI AD, Tiga Jenderal Meninggal Dunia


TNI Angkatan Darat berduka. Tiga jenderalnya meninggal dunia pada 2020. Bahkan hingga saaat ini, jabatan yang ditinggalkan para perwira tinggi tersebut belum terisi.

Meninggalnya tiga jenderal ini juga termuat dalam Surat Keputusan Panglima Nomor Kep/1038/XII/2020 tanggal 28 Desember 2020 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. Terdapat 75 pati dalam SK mutasi ini terdiri atas 26 Pati TNI AD, 18 Pati TNI AL dan 31 Pati TNI AU. 

“Mutasi jabatan di lingkungan TNI dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier, serta mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas TNI yang semakin kompleks dan dinamis,” kata Kabidpenpas Puspen TNI Kolonel Laut Edys Riyanto, dalam laman resmi TNI, dikutip Sabtu (2/1/2020).

Dalam mutasi ini disebutkan tiga jenderal Wakil KSAD Letjen TNI Herman Asaribab dimutasikan sebagai Pati Mabes TNI AD (meninggal dunia), Asintel Kaskogabwilhan III Brigjen TNI Eko Prayitno dimutasi menjadi  Pati  Mabes TNI AD (meninggal dunia) dan Brigjen TNI Sudjari dimutasi dari Dirlitbang Pusterad menjadi Pati Mabes TNI AD (meninggal dunia). 

Herman Asaribab meninggal dunia di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Senin (14/12/2020). Tentara kelahiran 10 Juni 1964 di Jayapura tersebut wafat dalam perawatan akibat sakit paru-paru. 

KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa menyampaikan rasa kehilangan atas meninggalnya Letjen Asaribab. Bagi Andika, mantan Pangdam XVII/Cenderawasih tersebut sosok yang luar biasa dan berdedikasi di setiap tugas-tugasnya. 

“Setiap kali saya, misalnya, tanya, padahal mungkin di sana (Papua) itu kan sudah 2 jam lebih malam, tetapi begitu cepat jawaban. Jadi kelihatannya tanggung jawab terhadap dinas ini memang begitu kuat sekali, inilah yang sangat melekat di hati saya,” tutur KSAD, dalam video yang diunggah TNI AD di Youtube, Sabtu (26/12/2020).

Dalam mutasi kali ini, terdapat pula nama Kasum TNI Letjen TNI Muhammad Herindra. Mantan Danjen Kopassus ini resmi menjabat wakil menteri pertahanan. Panglima TNI juga belum menunjuk pengganti Herindra. 

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Pemakaman Wakil KSAD, Letjen TNI Herman Asaribab. (Foto: Antara)
Duka Selimuti TNI AD, Tiga Jenderal Meninggal Dunia Duka Selimuti TNI AD, Tiga Jenderal Meninggal Dunia Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar