Sebagian Uang Dari Eksportir Dipakai Edhy Prabowo Untuk Sewa Apartemen Untuk Dua Wanita Sesprinya
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo menyewakan apartemen dan membelikan mobil untuk dua sekretaris pribadi (Sespri) di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).
Saat membacakan surat dakwaan untuk Edhy, Tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membeberkan aliran uang yang diperoleh Edhy dari para eksportir melalui PT Aero Citra Kargo (ACK) yang merupakan perusahaan yang sengaja dibentuk untuk menampung uang tersebut.
Uang yang diterima Edhy yang berasal dari PT ACK itu sebesar Rp 24.625.587.250 yang dikumpulkan sejak Juni-November 2020.
Uang merupakan keuntungan dari pemegang saham yang sebenarnya hanya namanya saja dicantumkan. Yaitu, Amri dan Achmad Bachtiar selaku representasi dari Edhy.
Uang yang diperoleh itu dikelola oleh Amiril Mukminin selaku Sespri Edhy yang memegang buku tabungan dan kartu ATM milik Achmad Bachtiar dan Amri atas sepengetahuan Edhy.
Selain itu, Edhy juga diduga menerima uang sebesar 77 ribu dolar AS dari Suharjito selaku pemilik PT Dua Putra Perkasa Pratama (DPPP) melalui Safri selaku staf khusus (Stafsus) Edhy dan Amiril Mukminin.
Jaksa pun membeberkan aliran uang yang diperoleh tersebut. Uang tersebut juga mengalir untuk dua sespri Edhy.
Pada Juli 2020, Edhy melalui Amiril membayar sewa Apartemen Signature Park Grande Cawang Tower Delight nomor TE/9A/12 Jalan MT Haryono Kramat Jati, Cawang, Jakarta Timur sebesar Rp 70 juta.
"Ditempati oleh Anggia Tesalonika Kloer yang merupakan sekretaris pribadi terdakwa," ujar Jaksa Ronald, Kamis (15/4).
Selanjutnya masih di bulan yang sama, Edhy melalui Amiril membawa sewa Apartemen Menteng Park Cikini Raya Tower Shappire nomor 27 R Jakarta Pusat sebesar Rp 80 juta.
"Ditempati oleh Putri Elok Sekar Sari yang merupakan sekretaris pribadi terdakwa," kata Jaksa Ronald.
Selain itu, pada awal Oktober 2020, Edhy melalui Amiril juga membelikan mobil HRV warna hitam nomor polisi B 2832 TIY tahun 2020 atas nama Ainul Faqih yang merupakan staf pribadi Iis Rosita Dewi selaku anggota DPR RI yang juga istri Edhy seharga Rp 414 juta kepada Anggia Tesalonika Kloer.
"Pembayaran dilakukan dengan membayar uang muka sebesar Rp 352.086.000," terang Jaksa Ronald.
Source: Silahkan Klik Link Ini
Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo/Net
Sebagian Uang Dari Eksportir Dipakai Edhy Prabowo Untuk Sewa Apartemen Untuk Dua Wanita Sesprinya
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar