Breaking News

Jokowi Tegur BNPB Belum Maksimal Kampanye Prokes Dan Bagikan Masker


Klaster penularan Covid-19 yang sekarang ini paling banyak berada di lingkungan keluarga (klaster keluarga), mengharuskan Presiden Joko Widodo menegur Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

BNPB yang ditugaskan oleh Jokowi sebagai Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, dinilai belum maksimal mejalankan satu peran pentingnya. Yaitu, melakukan sosialisasi protokol kesehatan, utamanya terkait penggunaan masker.

"Karena menurut saya kuncinya sekarang, karena klasternya sudah masuk keluarga, kuncinya itu justru urusan memakai masker, kedisiplinan protokol kesehatan, utamanya memakai masker," ujar Jokowi dalam Rapat Terbatas (Ratas) Evaluasi PPKM Darurat yang dilaksanakan secara virtual kemarin, dan baru diposting videonya ke kanal Youtube Sekretariat Presiden pada Sabtu malam (17/7).

Maka dari itu, mantan Wali Kota Solo ini meminta BNPB memaksimalkan kerja-kerja penegakan protokol kesehatan, dan utamanya mengenai penggunaan masker.

"Sehingga, seperti yang saya minta sejak awal, BNPB bekerja keras betul berkaitan urusan memberi masker, kampanye masker yang saya lihat sampai saat ini belum," demikian Jokowi. 

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Presiden Joko Widodo/Repro
Jokowi Tegur BNPB Belum Maksimal Kampanye Prokes Dan Bagikan Masker Jokowi Tegur BNPB Belum Maksimal Kampanye Prokes Dan Bagikan Masker Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar