Sentil Jokowi Cek Tempat Isolasi, Tokoh NU: Sudahi Momen Seperti Ini, Kerjalah dengan Cepat
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau yang dikenal Gus Umar menyoroti kegiatan Presiden Jokowi yang sempat mengecek salah satu tempat isolasi pasien Covid-19.
Sambil mengunggah beberapa foto Jokowi, Tokoh NU itu berharap sang presiden bekerja cepat sebab kasus kematian akibat infeksi Covid-19 di Indonesia sudah mencapai ribuan.
Melalui akun Twitter pribadinya, Jokowi sempat pula membagikan kegiatannya saat berkunjung ke salah satu rumah susun di Jakarta yang akan dijadikan tempat isolasi bagi pasien Covid-19.
“Kunjungan malam hari ke Rusun Pasar Rumput di Jakarta yang dipersiapkan pemerintah sebagai tempat isolasi bagi pasien Covid-19,” ujar Jokowi melalui akun Twitter-nya @Jokowi, Kamis, 8 Juli 2021, dilengkapi video kegiatannya.
“Tiga menara Rusun Pasar Rumput akan siap dalam 2-3 hari ini dengan kapasitas 5.950 tempat tidur,” tutur Jokowi lagi.
“Seluruh kepala daerah, di dalam dan di luar Pulau Jawa dan Bali, saya minta untuk mengecek langsung ke lapangan kesiapan alat-alat kesehatan di daerah masing-masing, obat-obatan sampai tabung oksigen, juga tempat-tempat isolasi untuk pasien Covid-19,” cuit Jokowi dalam unggahannya yang lain.
Merespons adanya kegiatan pengecekan tempat isolasi itu, Tokoh NU, Gus Umar menyarankan agar Jokowi menyudahi agenda-agenda tersebut dan lebih fokus bekerja.
“Pak @jokowi mohon sudahilah momen seperti ini,” ujar Gus Umar di akun Twitter-nya @Umar_Chelsea_75, Kamis, 8 Juli 2021, dikutip Pikiran-Rakyat.com.
Lebih lanjut, ia mengatakan jika saat ini semua sudah terjadi tokoh NU itu meminta Presiden Jokowi bekerja dengan lebih cepat dan benar.
“Kerjalah dengan cepat dan benar karena pasien yang meninggal sudah mencapai 1.040 per harinya,” sambung Gus Umar dalam cuitannya.
“Semua sudah terjadi dan sampai sekarang tak ada kata maaf dari pemerintah,” cuit Tokoh NU itu dalam unggahannya yang lain.
Meski pandemi masih belum berakhir dengan kasus yang cukup tinggi dalam beberapa waktu terakhir, Gus Umar meminta semua pihak untuk mendukung pemerintah.
“Mari kita dukung agar pemerintah bisa cepat tanggulangi badai Covid-19 ini,” tulis Tokoh NU itu menambahkan.
Unggahan Twitter milik Gus Umar. |
Sementara itu, mengutip data yang di unggah di akun Twitter resminya @KemenkesRI, kasus positif baru Covid-19 di Indonesia kembali melonjak 34.379 jiwa per Rabu, 7 Juli 2021.
Dengan adanya penambahan itu, secara akumulasi Kementerian Kesehatan mencatat saat ini total kasus positif Covid-19 di Indonesia sudah menembus angka 2.379.397 jiwa.
Selanjutnya, untuk kasus kematian akibat infeksi Covid-19 pun ikut bertambah hanya dalam kurun waktu 24 jam yakni sebanyak 1.040 jiwa.
Atas bertambahnya kasus itu, total keseluruhan laporan kematian pasien karena infeksi Covid-19 di Indonesia sesuai data sudah diangka 62.908 jiwa.
Kemudian, untuk pasien yang dinyatakan sembuh sesuai data hingga Rabu, 7 Juli 2021, sebanyak 1.973.388 jiwa bertambah sebanyak 14.835 jiwa dari hari sebelumnya.
Kementerian Kesehatan juga mencatat total kasus aktif Covid-19 di Indonesia terus mengalami kenaikan dalam 24 jam terakhir yang saat ini mencapai 343.101 jiwa.
Dalam data itu disebutkan, saat ini sebanyak 93.407 kasus dalam kategori suspek, dan sudah sebanyak 199.143 spesimen yang telah dilakukan diagnosis.***
Source: Silahkan Klik Link Ini
Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Tokoh NU, Gus Umar ikut bereaksi menyusul masih adanya pihak yang memprovokasi jika Covid-19 merupakan konspirasi./Instagram.com/@umarhasibuan75 /
Sentil Jokowi Cek Tempat Isolasi, Tokoh NU: Sudahi Momen Seperti Ini, Kerjalah dengan Cepat
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar