Breaking News

Anies Baswedan Ucapkan Selamat Ulang Tahun Partai Gerindra, Netizen : Tau Balas Budi


Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ucapkan selamat perayaan ulang tahun untuk Partai Gerindra.

Ungkapan selamat ulang tahun disampaikan dalam akun twitter miliknya @aniesbaswedan, Minggu (6/2/2022).

“Dirgahayu Partai Gerindra!Selama 14 tahun perjalanannya, Partai Gerindra konsisten memperjuangkan persatuan untuk membangun bangsa.”

“Semoga Partai Gerindra terus menjaga harapan rakyat Indonesia dan turut menuntaskan janji kemerdekaan secara merata.”

“Salam Indonesia Raya!”

Tidak ketinggalan, komentar yang beragam dari netizen buat Gubernur Anies untuk terus maju bersama Partai Gerindra hingga pemilu 2024.

@ifan*** Partai Gerindra konsisten mendukung mas Anis memimpin Jakarta, semoga pak Anis tau balas Budi dan balas jasa kepada partai Gerindra pada pemilu 2024.

@smanga*** @Gerindradapat ucapan nihh dari capres andalan gue.

@dotam*** Inget gerindra pasti inget pak prabowo dan pak edhy..wokwokwok

Seperti yang diketahui, Anies Baswedan maju dalam pilkada DKI Jakarta didukung oleh Partai Gerindra, meski dirinya bukan merupakan kader dari Partai Gerindra.

Polemik Anies Baswedan kini makin mecuat, kian santer Anies akan berkoalisi dengan berbagai partai politik diluar Partai Gerindra untuk maju dalam Pilpres 2024. (fajar)

Foto: Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Anies Baswedan Ucapkan Selamat Ulang Tahun Partai Gerindra, Netizen : Tau Balas Budi Anies Baswedan Ucapkan Selamat Ulang Tahun Partai Gerindra, Netizen : Tau Balas Budi Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar