Ditangkap Polres Pamekasan Karena Dugaan Kasus Cabul, Husin Alwi Sebut Yusuf Alkaf Bikin Malu Keturunan Nabi
Ketua Cyber Indonesia, Husin Alwi ikut berkomentar atas kasus dugaan pencabulan yang dilakukan oleh Habib Yusuf Alkaf.
Menurutnya, Yusuf Alkaf membuat malu para keturunan Nabi Muhammad SAW.
“Ahamdulillah, ternyata ditahan. Oknum Habib ini bikin malu aja, uda bener ditahan,” tulis Husin Alwi di akun Twitternya, Rabu (2/2/2022).
Pria yang berprofesi sebagai advokat itu menjelaskan ada informasi jika Yusuf Alkaf bukan seorang habib atau keturunan nabi.
“Infonya org ini ngaku2 habib, pihak Rabitha Alawiyin setempat blm menemukan silsilahnya,” sebutnya.
Sebelumnya, Polres Pamekasan, Jawa Timur, menahan Habib Yusuf Alkaf.
Dia diduga melakukan tindak pidananya pencabulan kepada salah seorang anak di bawah umur.
Penangkapan Yusuf setelah dilaporkan pihak korban dengan nomor laporan: LP/B/488/XI/RES.1.24/2021/SPKT/POLRES PAMEKASAN/POLDA JAWA TIMUR, tanggal 4 November 2021.
Dia ditangkap di Kabupaten Sampang saat hendak mengisi kegiatan ceramah yang melibatkan banyak warga.(fajar)
Foto: Husin Alwi Shihab (@husinShihab)
Ditangkap Polres Pamekasan Karena Dugaan Kasus Cabul, Husin Alwi Sebut Yusuf Alkaf Bikin Malu Keturunan Nabi
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar