Breaking News

Benarkah Petugas Dishub Makassar Ditembak? Begini Penjelasan Polisi


Polisi masih menyelidiki dugaan petugas Dishub Makassar ditembak hingga meninggal dunia pada Minggu (3/4/2022) pukul 09.30 WITA.

Informasi yang beredar menyebutkan petugas Dishub Makassar ditembak saat mengendarai sepeda motor di Jalan Danau Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.

Petugas Dishub bernama Najamuddin Sewang (40) itu terjatuh dan meninggal dunia.

Keluarga korban mengatakan terdapat luka diduga dari proyektil peluru pada tubuh korban.

Saat kejadian, terdengar suara letusan. Namun belum diketahui jenis letusan tersebut dan kini masih diselidiki polisi.

Polisi masih menyelidiki lebih jauh terkait penyebab korban meninggal dunia.

“Korban meninggal dunia dan telah dibawa ke RS Siloam,” kata Kasi Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando, seperti dilansir Fajar (jaringan Pojoksatu).

Najamuddin Sewang merupakan tim reaksi cepat (TRC) Dishub Kota Makassar. Ia biasanya bertugas di sekitar Jalan Metro Tanjung Bunga.

Kadishub Kota Makassar Iman Hud menyerahkan penanganan kasus tersebut kepada pihak kepolisian.

“Biarkan lah petugas kepolisian dan ahli medis yang memberikan keterangan,” ucap Iman.

Iman menjelaskan, berdasarkan informasi yang dia terima, dugaan sementara korban meninggal karena kecelakaan tunggal.

“Kita kan tidak mau berandai-andai, menduga-duga, jangan sampai hoaks,” jelas Iman.

Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Komang Suartana mengatakan polisi masih mendalami rekaman CCTV yang menunjukkan korban tiba-tiba terjatuh dari motor di lokasi kejadian.

Polisi juga masih mendalami keterangan sejumlah saksi, termasuk soal adanya luka diduga bekas tembakan di tubuh korban.

“Itu masih dicek, apakah ada kebenarannya. Dicek dulu,” kata Kombes Budi.

Sumber: pojoksatu
Foto: Petugas Dishub Makassar Najamuddin Sewang. Foto: Dok Polrestabes Makassar
Benarkah Petugas Dishub Makassar Ditembak? Begini Penjelasan Polisi Benarkah Petugas Dishub Makassar Ditembak? Begini Penjelasan Polisi Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar