Cegah Pelajar Ikut Demo 11 April, Satgas Pelajar Bogor Gelar Patroli hingga Pantau Stasiun
Satgas Pelajar Kota Bogor akan melakukan antisipasi adanya pelajar yang ikut aksi demo BEM SI di Jakarta pada Senin 11 April 2022. Salah satu titik yang menjadi fokus utama yakni Stasiun Bogor.
"Besok kita antisipasi seperti biasa. Kita tersebar di beberapa titik tapi fokus utama di stasiun," kata Ketua Harian Satgas Pelajar Kota Bogor Muhamad Iqbal kepada MNC Portal, Minggu (10/4/2022).
Iqbal menyebut, petugas di lapangan akan menggeledah atau memeriksa identitas penumpang yang terlihat mencurigakan. Apabila dalam identitasnya masih berstatus pelajar maka akan diminta kembali pulang.
"Dari penampilannya, kalau mencurigakan (seperti pelajar) maka kita cek. Tahun lalu juga kaya begitu, baju bebas kita cek kita liat kartu identitas atau apa gitu. Kalau anak (pelajar) kota Bogor itu kita panggil pembina, bawa pulang. Tapi kalau kabupaten nggak ada pembinanya kita bawa dulu ke Polresta," jelasnya.
Tak hanya stasiun, Satgas Pelajar juga akan mantau beberapa titik lainnya di perbatasan. Termasuk melakukan patroli secara mobile di dalam Kota Bogor.
"Kita ada perwilayah jadi masing-masing. Umpama di (wilayah) tengah itu stasiun, terus timur Terminal Baranangsiang, terus utara jalur Kedung Halang, Tanah Sareal Cilebut, antisipasi barat yang mau masuk ke kota dari Dramaga. Sambil mobile sambil standby di satu tempat gitu," pungkasnya.
Diketahui, mahasiswa yang tergabung dalam BEM SI akan menggelar aksi demonstrasi di Istana Negara, Jakarta, pada 11 April 2022. BEM SI memperkirakan sebanyak 1.000 mahasiswa akan ikut demo.
Sumber: okezone
Foto: Ilustrasi (Foto: Okezone)
Cegah Pelajar Ikut Demo 11 April, Satgas Pelajar Bogor Gelar Patroli hingga Pantau Stasiun
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar