Masinton Harus Gamblang, Siapa Saja yang Telah Galang Dana Tunda Pemilu Lewat Sawit?
Politisi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu mulai didesak untuk membeberkan informasi tentang dugaan adanya penggalangan dana untuk penundaan pemilu 2024, dalam kasus minyak goreng yang menyeret sejumlah petinggi korporasi dan Kementerian Perdagangan RI.
Pengamat politik Ujang Komaruddin menilai pernyataan Masinton ada benarnya. Untuk itu, dia meminta Masinton untuk membongkar informasi tersebut.
“Mungkin-mungkin saja (ada datanya). Dan bisa saja Masinton punya data dan info yang valid,” ucap Ujang kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (24/4).
Direktur Eksekutif Indonesia Political Review ini menambahkan Masinton perlu menjelaskan secara lugas ke publik mengenai dugaan yang dilontarkannya tersebut, agar tidak menjadi bola panas di tengah masyarakat.
"Perlu. Perlu dijelaskan ke publik, siapa-siapa saja yang telah menggalang dana untuk penundaan Pemilu,” katanya.
Pihaknya tidak dapat menanggapi ihwal relevansi kasus minyak goreng dengan penundaan Pemilu 2024.
"Saya tidak tahu. Namun Masinton lah mungkin yang banyak tahu,” tutupnya.
Sumber: rmol
Foto: Politisi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu/Net
Masinton Harus Gamblang, Siapa Saja yang Telah Galang Dana Tunda Pemilu Lewat Sawit?
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar