Breaking News

Protes Soal Adanya Pungli di Samsat Jaksel, Komedian Soleh Solihun Dipanggil Polisi


Komedian Soleh Solihun mengungkap adanya praktik pungutan liar di lingkungan Samsat Polres Metro Jakarta Selatan ketika sedang mengurus perpanjangan Surat Tanda Nomor Kendaraan atau STNK 5 tahunan.

Melalui akun Twitternya, @solehsolihun, dirinya mengatakan saat sedang mengurus dirinya diminta uang Rp30 ribu.

Dimana yang memintanya seorang petugas cek fisik kendaraan.

Setelah cuitannya viral, Soleh ngaku dihubungi oleh Kepala Unit Samsat Jaksel, Ajun Komisaris Polisi Mulyono mengaku mau memberi klarifikasi.

“Pak Mulyono mencoba menghubungi saya sejak pagi dan bilang begini: ‘Selamat siang Pak Soleh ..saya Mulyono Kanit Samsat Eelatan. Ijin mau ngadep Pak Soleh..mau klarifikasi pak, tentang twit Pak Soleh..berkenan sy ngadep pak’,” demikian seperti dikutip, Selasa 27 September 2022.

Mulyono menjelaskan tak ada biaya cek fisik alias gratis.

Dirinya berdalih pungli Rp30 ribu adalah ulah oknum. Mulyono pun mengklaim bakal memberi hukumam pada oknum tersebut.

Atas hal ini, Soleh lantas meminta Polda Metro Jaya membuat papan informasi yang tegas mengatakan tak ada biaya cek fisik alias gratis.

“Semoga itikad baik Pak Mulyono buat membersihkan pungli dari Samsat bisa terus terlaksana. Saya tadi kasih saran: pasang pengumuman di tempat cek fisik yang bertuliskan: ‘CEK FISIK, GRATIS’,” kutip lagi.

Sementara itu, terkait hal ini Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Latif Usman cuma bisa diam.

Saat dikonfirmasi, mantan Dirlantas Polda Jawa Timur itu merespon sama sekali. Dia tidak mengomentari soal dugaan pungli yang ada di wilayah hukumnya tersebut.

Sumber: pojoksatu
Foto: Kepala Unit Samsat Jaksel, Ajun Komisaris Polisi Mulyono bersana Soleh Solihun
Protes Soal Adanya Pungli di Samsat Jaksel, Komedian Soleh Solihun Dipanggil Polisi Protes Soal Adanya Pungli di Samsat Jaksel, Komedian Soleh Solihun Dipanggil Polisi Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar