Breaking News

Akhirnya Ganjar Pranowo Nyatakan Siap Diusung Capres 2024, Suara Rakyat Tidak Boleh Diabaikan


Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo disebut sebagai salah satu kandidat Calon Presiden (Capres) 2024 terkuat. Nama Ganjar bahkan berada di puncak elektabilitas berbagai survei lembaga independen.

Sayangnya, partai yang mengusungnya, PDI Perjuangan sampai saat ini belum memberikan kejelasan mengenai pencalonannya sebagai presiden RI. 

Malah yang ramai digaungkan di tubuh partai itu adalah pencapresan Puan Maharani.  Ganjar sendiri saat ditanya kesiapannya menjadi Presiden RI, menyatakan siap untuk bangsa dan negara. 

"Kalau untuk bangsa dan negara apa sih yang kita tidak siap," kata Ganjar saat diwawancarai sebuah televisi swasta.

Ganjar menegaskan, semua anggota partai harus siap jika diusung menjadi presiden. Ganjar yakin setiap partai pasti memilih anak-anak bangsa terbaik untuk bisa memimpin Indonesia ke depan.

Menurut Ganjar, suara rakyat akan menjadi pertimbangan partai dalam menentukan calon pemimpin bangsa. Namun ia menekankan pentingnya etika politik saat bernaung di sebuah partai.

Sebagai etik politik, ia menghormati PDI Perjuangan sebagai partai tempat bernaungnya. Namun ia juga menyinggung soal realitas yang ada, termasuk hasil survei yang menjadi perbincangan publik. 

“Kan suara rakyat juga tidak boleh diabaikan," tuturnya.

Ganjar memilih memberikan kesempatan kepada partai untuk berdialog dan berkomunikasi untuk menentukan Capres terbaik yang akan diusung. Dialog dan komunikasi itu akan menciptakan keputusan terbaik.

"Realitas survei yang memang itu ada. Maka biarkanlah kita kasih kesempatan kepada partai yang menentukan untuk mereka berdialog, mereka berkomunikasi, untuk mengambil yang terbaik. Simpel kan," katanya

Nama Ganjar melejit berdasarkan survei lembaga independen. Pada survei Charta Politika Indonesia misalnya, elektabilitas Ganjar melejit di Jateng dan Lampung.

"Pada simulasi 10 nama, Ganjar Pranowo mendapatkan elektabilitas tertinggi dengan raihan 68,3 persen," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto dalam keterangan tertulis, dikutip dari suara.com,  Kamis (13/10).

Survei tersebut menunjukkan elektabilitas Ganjar berada di atas melampaui nama-nama lainnya seperti Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang meraih 7,3 persen dan Gubernur DKI Jakarta yangs sudah purnatugas, Anies Baswedan sebesar 6 persen.

Sumber: suara
Foto: Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo/Net
Akhirnya Ganjar Pranowo Nyatakan Siap Diusung Capres 2024, Suara Rakyat Tidak Boleh Diabaikan Akhirnya Ganjar Pranowo Nyatakan Siap Diusung Capres 2024, Suara Rakyat Tidak Boleh Diabaikan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar