Breaking News

Mendagri Tito: Masalah Jakarta Tak Ringan, tapi Alhamdulillah Pak Anies Bisa Selesaikan


Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian mengucapkan selamat dan terima kasih atas kerja keras dan pengabdian Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ahmad Riza Patria. 

Ucapan tersebut disampaikan Tito dalam acara pelantikan Pj Gubernur DKI Jakarta yang digelar di gedung Sasana Bakti Praja Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat.

”Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Anies dan Bapak Riza, terutama Bapak Anies 5 tahun. Saya kira saya pernah lama dinas di Jakarta termasuk di Kapolda Metro Jaya,” ujar Tito dalam sambutannya, Senin (17/10).

Tito pun mengaku kagum atas kinerja yang ditunjukkan Anies dan Riza selama memimpin DKI 5 tahun terakhir. Terlebih sebagai ibu kota negara, DKI Jakarta, menurut Tito memiliki permasalahan yang jauh lebih kompleks untuk ditangani ketimbang daerah atau provinsi lainnya.

Namun, baik Anies maupun Riza dinilai Tito berhasil menangani itu dan menghadirkan solusi-solusi terkini untuk menangani permasalahan di Jakarta.

”Tidak ringan [mengatasi] permasalahan di Jakarta, sangat-sangat kompleks sekali, tapi Bapak alhamdulilah bisa menyelesaikannya. Insyaallah dalam keadaan husnul khotimah,” ucap Tito.

”Demikian juga Bapak Riza sebagai pengganti Bapak Sandiaga Uno, terima kasih banyak atas dedikasi bapak kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Saya selaku mewakili pemerintah pusat memberikan apresiasi yang tinggi kepada bapak-bapak berdua dan insya allah semua akan dapat jalani dan dapat pahala berlimpah dari Allah SWT,” sambungnya.

Tak hanya kepada Anies, Tito juga mengucapkan selamat kepada Kasetpres Heru Budi Hartono atas pelantikannya sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta. Ia berharap Heru dapat meneruskan kerja baik pimpinan sebelumnya, termasuk menghadirkan solusi-solusi yang lebih segar terkait permasalahan yang muncul di Ibu Kota.

”Kemudian kepada Bapak Heru, kami ucapkan selamat atas amanah dari Allah SWT dan kepercayaan dari pimpinan negara, Bapak presiden, dengan tugas yang baru. Kita tahu memang tidak ringan, jika di masa-masa sebelum Bapak Anies, selain masalah-masalah yang memang reguler rutin yang berlangsung di Jakarta selama ini, tetapi menghadapi tantangan tidak ringan ketika menghadapi pandemi COVID-19 dan ini dapat dilalui dengan aman dan baik,” kata Tito.

Tantangan baru seperti gejolak ekonomi, krisis pangan, hingga energi, menurut Tito, akan jadi beberapa permasalahan yang nantinya ke depan akan jadi beberapa hal yang harus ditangani Heru.

”Kita berharap dampak COVID ini yang mungkin masih ada dapat ditangani oleh Bapak Heru selain hal-hal yang reguler rutin, kita akan menghadapi tantangan ke depan yaitu gejolak ekonomi, krisis pangan dan energi, yang berimbas pada ekonomi dan keuangan global, tentu ini berimbas kepada kita semua juga, termasuk kota Jakarta,” ungkap Tito.

”Mari kita bekerja sama nanti menangani permasalahan dampak-dampak yang akibat nanti inflasi dan lain-lain,” kata Tito.

Sebelumnya, Tito telah melantik tiga Pj Gubernur dan Bupati. Nantinya, Pj gubernur akan menjabat paling lama setahun tapi bisa diperpanjang hingga terpilih gubernur dan wagub definitif hasil Pilkada Serentak 2024. Berikut tiga nama Pj Gubernur yang dilantik.

1. Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono
2. Pj Bupati Yapen, Cyfrianus Y. Mambay
3. Pj Bupati Tolikara, Marthen Kogoya

Pelantikan Heru berdasarkan Keppres Nomor 100/P tahun 2022 tentang Pengesahan dan Pemberhentian Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta masa jabatan 2017-2022 dan Pengangkatan Penjabat Gubernur DKI Jakarta.

Sumber: kumparan
Foto: Mendagri Tito Karnavian (tengah) Bersama Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono (kiri) dan Anies Baswedan (kanan). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Mendagri Tito: Masalah Jakarta Tak Ringan, tapi Alhamdulillah Pak Anies Bisa Selesaikan Mendagri Tito: Masalah Jakarta Tak Ringan, tapi Alhamdulillah Pak Anies Bisa Selesaikan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar