Breaking News

Waketum Nasdem Sebut Luhut Berpeluang Jadi Wakil Anies, Wasekjend Demokrat: Lama-lama Jatuh Nama Mas Anies


Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) Partai Demokrat Jansen Sitindaon menyebut koalisi trisula, Nasdem, Demokrat dan PKS bisa saja bubar.

Hal itu disampaikan Jansen menyusul pernyataan Wakil Ketua Umum (Waketum) Nasdem Ahmad Ali yang mengatakan Menko Marves Lubut B Pandjaitan bisa saja menjadi wakil Anies Baswedan pada pemilihan presiden kelak.

“Hehe . Pokoknya bang Ahmad Ali ini tiap hari ada terus nama baru keluar dari kantongnya,” ungkap Jansen, Jumat (21/10/2022).

Kaya Jansen, jika hal tersebut berlanjut, bisa saja nama Anies yang sebelumnya diusung Nasdem sebagai calon presiden malah bisa jatuh.

“Lama-lama yang jatuh nama mas Anies selaku capres dan koalisi ini bubar tak jalan,” cetus Jansen.

Padahal kata Jansen, sebelumnya sudah ada tin yang dibentuk masing-masing dari tiga partai.

“Kan sudah ada tim dari 3 partai kita, yg terus komunikasi utk hal ini. Biarkanlah mereka bekerja kita tunggu,” tandasnya.

Sumber: fajar
Foto: Wasekjen Partai Demokrat, Jansen Sitindaon/Net
Waketum Nasdem Sebut Luhut Berpeluang Jadi Wakil Anies, Wasekjend Demokrat: Lama-lama Jatuh Nama Mas Anies Waketum Nasdem Sebut Luhut Berpeluang Jadi Wakil Anies, Wasekjend Demokrat: Lama-lama Jatuh Nama Mas Anies Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar