Miris! Kemeriahan Musra Menyisakan 31 Ton Sampah
Puluhan kendaraan Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta dikerahkan untuk membersihkan 31 ton sampah, sisa dari kemeriahan acara silaturahmi nasional Musyawarah Rakyat (Musra).
Berdasarkan keterangan resmi DLH DKI Jakarta, tercatat ada 31 ton sampah yang dikumpulkan dan diangkut selama acara Musra berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) itu.
Kepada Dinas LH DKI Jakarta, Asep Kuswanto mengungkapkan lebih dari 50 kendaraan dikerahkan untuk membersihkan dan mengangkut sampah-sampah itu. Karenanya, tutur dia, kawasan GBK kini telah kembali bersih.
“Kita mengerahkan 28 unit mobil pikap, 14 unit street sweeper, serta 10 unit truk. Untuk menunjang kegiatan Nusantara Bersatu ini, kami juga menyediakan 38 unit toilet portabel, 2 unit bus toilet VIP, truk tangki air bersih 2 unit, dan truk tangki air kotor 3 unit,” ucap Asep, Sabtu (26/11/2022).
Lebih lanjut dituturkan, kegiatan pembersihan GBK melibatkan 500 personel pasukan oranye. Pasukan langsung bergerak cepat membereskan sampah setelah kegiatan Nusantara Bersatu selesai pada sore hari.
“Semua terlibat dalam membereskan sampah ini. Baik dari Kasudin, Kasatpel, hingga PJLP, semua terlibat. Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerja keras, kerja sama, dan kekompakannya dalam menuntaskan penanganan sampah ini,” ungkapnya.
Soal kecepatan tim dalam membersihkan kawasan GBK, dijelaskan Asep, karena pasukan selalu siap siaga dan berjaga di sejumlah titik. Sehingga, bisa langsung bergerak setelah kegiatan Musra selesai.
“Kita selalu bereskan hingga kondisi kembali bersih. Ini kita lakukan untuk memastikan lingkungan Jakarta agar selalu bersih, sehingga masyarakat lebih nyaman dalam berkegiatan,” pungkasnya.
Diketahui, para relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar acara silaturahmi nasional Musra di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (26/11/2022). Acara bertajuk ‘Nusantara Bersatu’ itu diikuti 150.000 peserta dan berlangsung dari pukul 06:30 hingga pukul 10:35 WIB.
Sumber: inilah
Foto: Sampah berserakan usai Musra relawan Jokowi di Stadion GBK, Jakarta, Sabtu (26/11/2022). (Foto: Instagram @jktinfo/dokumentasi warganet)
Miris! Kemeriahan Musra Menyisakan 31 Ton Sampah
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar