Breaking News

Spanduk 'Jokowi Mundur' Warnai Demo Aksi 411 di Patung Kuda


Spanduk besar bertuliskan 'Jokowi Mundur' mewarnai unjuk rasa yang digelar massa Gerakan Nasional Pembela Rakyat (GNPR) dalam rangka Aksi 411 di Patung Kuda Arjuna, Jakarta Pusat pada Jumat (4/11/2022).

Berdasarkan pantauan Suara.com, tulisan 'Jokowi Mundur' dimuat di spanduk besar yang dibawa para demonstran. Sebelum tiba di kawasan Patung Kuda, spanduk tersebut sebelumnya dibawa saat longmarch dari Masjid Istiqlal.

Tulisan 'Jokowi Mundur' juga bertebaran di poster-poster kecil yang dibawa oleh massa Aksi 411. Tak hanya itu demonstran juga meneriakkan Jokowi Mundur.

"Jokowi mundur," teriak mereka dengan lantang.

"Jokowi segera mundur," teriak massa lainnya.

Kekinian, massa sudah berkumpul di depan Gedung PT Indosat. Massa GNPR mayoritas menggunakan pakaian serba putih serta membawa poster dan spanduk.

Menantu Habib Rizieq Shihab (HRS), Habib Husein Alatas terlihat sudah hadir di lokasi. Dia bersama sejumlah peserta aksi duduk di atas tikar lalu melantunkan shalawat bersama-sama.

Habih Hanif Alatas tampak dijaga ketat oleh beberapa laskar berseragam putih. Beberapa peserta perempuan yang hadir di titik aksi terlihat pula duduk bersama di atas tikar.

Hingga kini aksi masih berlangsung. Beberapa petugas kepolisian berjaga di beberapa titik di sekitar Patung Kuda Arjuna.

Sumber: suara
Foto: Spanduk bertuliskan "Jokowi Mundur" dibentangkan oleh massa GNPR dalam Aksi 411 di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat (4/11/2022). [Suara.com/Yaumal Asri Adi Hutasuhut]
Spanduk 'Jokowi Mundur' Warnai Demo Aksi 411 di Patung Kuda Spanduk 'Jokowi Mundur' Warnai Demo Aksi 411 di Patung Kuda Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar