Bersama Sang Putri, Rizal Ramli Sowan ke Sinta Nuriyah di Acara Haul ke-13 Gus Dur
Ekonom senior Rizal Ramli turut menghadiri peringatan haul ke-13 Presiden RI keempat, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur yang diselenggarakan di Ciganjur, Jakarta Selatan pada Sabtu malam (17/12). Dia datang bersama putinya, Dhitta Puti Sarasvati.
Kabar itu disampaikan oleh Rizal Ramli dalam akun Twitter-nya @RamliRizal sembari memposting sebuah foto Dhitta Puti Sarasvati sedang mencium tangan istri almarhum Gus Dur, Sinta Nuriyah yang duduk di atas kursi roda dengan mengenakan pakaian serba warna putih.
"Ditemani Dhitta, ketemu Ibu Shinta di Haul Gus Dur," kata Rizal Ramli seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Minggu pagi (18/12).
Acara peringatan wafatnya Gus Dur tadi malam digelar secara terbatas atau tidak terbuka untuk umum lantaran angka Covid-19 masih mengalami kenaikan.
Namun demikian meski dibatasi dan tidak dibuka untuk umum, keluarga Gus Dur menyiarkan secara langsung acara haul tersebut di beberapa kanal YouTube.
Peringatan haul tahun ini mengangkat tema "Gus Dur dan Pembaharuan NU", tema itu didapat dari Mustasyar PBNU, A Mustofa Bisri.
Haul Gus Dur tersebut diisi dengan pembacaan tahlil yang dipimpin Katib Aam PBNU Akhmad Said Asrori dan diikuti oleh para santri di pesantren-pesantren yang memiliki sejarah dalam perjalanan Gus Dur saat menjadi Ketua Umum PBNU pada 1984-1999.
Haul Ke-13 Gus Dur juga diisi oleh refleksi Mustofa Bisri yang menceritakan perjalanan NU bersama Gus Dur. Sementara Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf berbicara tentang perjalanan NU ke depan.
Sumber: rmol
Foto: Ekonom senior Rizal Ramli saat menghadiri peringatan haul ke-13 Presiden RI keempat, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur/Net
Bersama Sang Putri, Rizal Ramli Sowan ke Sinta Nuriyah di Acara Haul ke-13 Gus Dur
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar