Sandiaga Uno akan Nyeberang ke PPP, Gerindra: Prabowo Cuma Tersenyum
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto hanya tersenyum saat dikabari bahwa Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno akan hengkang dari partai dan berlabuh ke Partai Pesatuan Pembangunan (PPP).
Begitu diungkapkan Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12).
“Kemarin saya ketemu Pak Prabowo. Pak Prabowo kebetulan diceritakan soal berita ini (Sandiaga ke PPP). Tidak ada komentar apa-apa saja kecuali senyum-senyum saja Pak Prabowo,” ungkap Sufmi Dasco.
Melihat Prabowo hanya tersenyum, Dasco pun bergegas undur diri karena tidak ada pagi pembahasan lebih lanjut.
Namun, Dasco mengaku belum tahu arti dari senyuman Menteri Pertahanan (Menhan) tersebut saat dikabari Sandiaga Uno akan cabut dari Partai Gerindra.
“Saya gak tahu arti senyum-senyumnya apa, saya kan enggak tanya,” tuturnya.
Adapun, mengenai surat pengunduran diri Menparekraf itu dari Partai Gerindra, Dasco mengatakan belum ada hingga saat ini.
“Saya cek sampai saat ini memang surat pengunduran diri belum ada,” kata Wakil Ketua DPR RI ini.
Namun, kata Dasco, dalam di UU Partai Politik apabila seseorang sudah beralih menjadi kader partai lain, itu otomatis keanggotaan partai sebelumnya gugur.
“Kita tunggu saja nanti rilis dari PPP atau rilis dari yang bersangkutan (Sandiaga),” tandasnya.
Sumber: rmol
Foto: Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad/Net
Sandiaga Uno akan Nyeberang ke PPP, Gerindra: Prabowo Cuma Tersenyum
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar