5 Fakta Jasad Mat Ikhsan, Veteran Perang yang Jasadnya Masih Utuh Walau Terkubur 22 Tahun
Jasad Mat Ikhsan, veteran perang yang meninggal puluhan tahun lalu ditemukan masih utuh. Makamnya berada di Desa Jongbiru, Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.
Berikut fakta-faktanya:
1. Sudah 22 Tahun Dimakamkan
Satu dari 10 makam tua di Desa Jongbiru, Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri yang dibongkar bikin geger.
Adalah makam Mat Ikhsan. Saat makamnya dibongkar, jasadnya beserta kain kafannya ternyata masih utuh. Mat Ikhsan ternyata dimakamkan pada 22 tahun lalu.
"Sudah dikubur selama 22 tahun, tapi masih utuh,” ujar perangkat Desa Jong Biru Abdurrahman, Sabtu 14 Januari 2023.
2. Proyek Pelebaran Jalan
Pembongkaran makam di Desa Jongbiru, Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur untuk proyek pelebaran jalan menuju bandara Dhoho Kediri, Jawa Timur.
Sehingga makam yang terdampak proyek tersebut dipindah.
3. Mat Ikhsan Veteran Perang
Mat Ikhsan semasa hidupnya dikenal sebagai veteran. Sayangnya, tidak banyak data yang mengungkap sosoknya.
Bahkan, pangkat terakhir yang disandang Mat Ikhsan juga tak diketahui, termasuk sepak terjangnya semasa berjuang.
4. Mat Ikhsan Tukang Pijat
Selain dikenal sebagai veteran perang, Mat Ikhsan diketahui sebagian warga semasa hidupnya juga dikenal sebagai tukang pijat.
Tidak sedikit orang yang kesehatannya pulih kembali setelah tersentuh tangannya.
“Sebelum meninggal almarhum juga pernah jadi tukang pijit,” kata Abdurrahman.
5. Ada 10 Makam Tua Dibongkar
Makam Mat Ikhsan merupakan salah satu dari 10 makam tua yang dibongkar. Makam Mat Ikhsan di kompleks pemakaman masjid Wakaf Al Mustofa.
Pembongkaran makam dimulai pada Jumat 13 Januari 2023.
Sumber: okezone
Foto: Jasad Mat Ikhsan masih utuh (Foto: Solichan Arif)
5 Fakta Jasad Mat Ikhsan, Veteran Perang yang Jasadnya Masih Utuh Walau Terkubur 22 Tahun
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar