Interview Pertama Kali Refly Harun dengan Habib Rizieq, Ternyata IBHRS Belum Bebas
Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun untuk pertama kalinya bisa melakukan
interview/wawancara dengan Habib Rizieq Shihab di kediamannya Petamburan
Jakarta pada Rabu (25/1/2023).
Dalam interview itu, Habib Rizieq menyampaikan bahwa dirinya saat ini
statusnya bebas bersyarat yang sebetulnya seperti Tahanan Kota, karena tidak
boleh keluar kota.
"Sebetulnya dalam konteks hukum Indonesia itu tidak ada isitlah tahanan
kota, secara jujur tidak ada. Tapi secara de facto dalam prakteknya kalau
orang tidak boleh keluar kota kan namanya tahanan kota," kata Habib Rizieq.
"Mungkin bahasa halusnya ditahan di kota," celetuk Refly Harun.
Habib Rizieq juga menyatakan dirinya menjadi tahanan kota dalam waktu
pembebasan bersyarat itu sampai Juni 2024.
Itu artinya Habib Rizieq gak bisa kemana-mana sampai selesainya
Pemilu/Pilpres 2024 yang hari pencoblosannya dijadwalkan pada Rabu tanggal
14 Februari 2024.
SIMAK SELENGKAPNYA VIDEO...
*Video versi lengkap di paling bawah:
Interview pertama kali Bang RH bersama Habib Rizieq Syihab, “Ternyata IBHRS belum bebas”
— 🧚♀️ (@Dhyndha_) January 27, 2023
Semoga Allah lancarkan sampai Habib Rizieq Syihab bisa bebas murni, Aamiin 🤲😇 pic.twitter.com/BAdTGP1oWw
Interview Pertama Kali Refly Harun dengan Habib Rizieq, Ternyata IBHRS Belum Bebas
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar