Jangan Kritik Ganjar Pranowo Soal Banjir Semarang, Rizal Ramli aja Dibuat 'Babak Belur'
Buzzer-buzzer terus bergeriliya mencari mereka yang mengkritik Ganjar Pranowo soal banjir yang meredam Semarang, Jawa Tengah.
Saat mereka menemukan pengkritik Ganjar Pranowo, langsung saja diserang habis-habsian hingga babak belur di media sosial.
Satu di antaranya yang kena hantaman buzzer adalah ekonom senior Rizal Ramil yang berani mengkritik Ganjar Pranowo soal banjir Semarang Jawa Tengah.
Kritikan Rizal Ramli ini malah berbalik menjadi bulan-bulanan buzzer setelah dirinya berani mengkritik tajam Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Rizal Ramli menilai jika banjir Semarang sudah jauh-jauh hari diprediksi Ketum PDIP, Megawati. Namun, seolah tidak didengar, antisipasi banjir dinilai minim dan hasilnya Semarang terpendam banjir.
Dengan melihat kondisi Semarang yang sangat memprihatinkan itu, Rizal Ramli lantas mengkritik jika Ganjar Pranowo tidak mendengarkan Ketum PDIP, Megawati.
Sebagai petugas partai seharusnya Ganjar Pranowo tahu betul apa yang harus dilakukan jika perintah sudah keluar dari mulut Megawati.
"Pangeran Tik-Tok kemana aja? Padahal Mbak Mega sudah sejak 2 tahun yg lalu ingatkan potensi banjir Semarang @PDI_Perjuangan," tulis Rizal Ramli dikutip di Twitter @RamliRizal pada Senin (2/1/2023).
Bukan itu saja, Rizal Ramli juga menyindir Ganjar Pranowo yang bermimpi ingin membawa Indonesia menjadi negara adidaya.
"Tong, gitu kok cuap-cuap akan jadikan Indonesia negara adidaya ? Emang situ ngerti dan bisa?," tulis Rizal Ramli.
Dan Rizal Ramli tak lama setelah mengkritik Ganjar Pranowo langsung diserang buzzer tanpa ampun.
"Pak kemana ketika banjir Jakarta?," tulis netizen.
"Maaf pak, saya mencari di google apakah ada momen anda mengkritik Pak Anies ttg banjir Jakarta Januari 2020 dan Februari 2020 , ternyata gk ada. Yg ada banjir di atas, anda mengkritik Pak Jokowi. Anda sbg pengkritik jgn menerapkan standar ganda. Bnr2 barisan sakit hati Krn di pecat," tulis netizen.
"Masih bagus pak Ganjar, ketimbang anda, yg noL prestasi setidaknya pak Ganjar 2 x gubernur,,sedang anda?," tulis netizen.
"Semarang diguyur hujan tanpa henti 24 jam mbah. Wajar kl airnya spti itu. Tapi, dlm waktu kurang dari 24 jam, sdh pulih sprti sedia kala. Seluruh pompa beroperasi. Lihat ! Kalau gak pernah ke semarang, gak usah mangap. Ini aku yg warga semarang yg videoin," tulis netizen.
Sumber: suara
Foto: Stasiun Tawang terendam banjir. Banjir di Semarang mulai memakan korban jiwa. (ANTARA FOTO/Aji Styawan)
Jangan Kritik Ganjar Pranowo Soal Banjir Semarang, Rizal Ramli aja Dibuat 'Babak Belur'
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar