Breaking News

'Lahir Kamis Pon, Bershio Kerbau' Sosok Ini Disebut-sebut Bakal Diusung PDIP jadi Capres


Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri hingga kini belum mengumumkan nama calon presiden yang akan maju dalam Pilpres 2024.

Kini, berembus isu yang menyebut jika Megawati akan membeberkan kisi-kisi terkait calon presiden yang akan dipilihnya pada HUT PDI Perjuangan ke-50. Hal ini dibeberkan oleh politisi PDI Perjuangan, Deddy Yevri Sitorus.

Sehubung dengan hal tersebut, politikus Partai Gerindra Arief Poyuono menduga jika Megawati akan memilih Puan Maharani sebagai calon presiden yang akan maju dalam kontestasi mendatang. Menurutnya Ketua DPR RI tersebut lebih unggul dalam segi pengalaman daripada kandidat lainnya.

"Saya pikir Mbak Puan Maharani yang akan diusung PDIP, karena dia punya pengalaman banyak pernah jadi menteri, anggota DPR, sekarang ketua DPR RI dan pengurus partai, tertinggi," kata Arief.

Bukan hanya soal pengalaman, Arief Poyuono juga menyinggung soal hari kelahiran dan shio dari Puan Maharani yang sama seperti Presiden pertama RI, Soekarno. Menurutnya, hal tersebut bisa saja memperkuat alasan mengapa Puan akan maju sebagai calon presiden.

"Mbak Puan itu Kamis Pon dan shio kerbau. Nah, ada tiga presiden yang shio-nya kerbau, salah satunya kakek Mbak Puan. Jadi, menurut saya, antara data dari langit dan data tadi itu, PDIP yang akan lebih condong mengusung Mbak Puan Maharani," terang Arief.

Ketimbang nama lain yang santer dirumorkan bakal dipilih oleh Megawati, Arief Poyuono menyebut jika Puan Maharani merupakan sosok yang memiliki garis keturunan jelas dan merupakan trah Soekarno.

"Bobot jelas. Kalau yang lain enggak jelas," jelasnya lalu diikuti dengan senyuman.

Sumber: suara
Foto: Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri/Net
'Lahir Kamis Pon, Bershio Kerbau' Sosok Ini Disebut-sebut Bakal Diusung PDIP jadi Capres 'Lahir Kamis Pon, Bershio Kerbau' Sosok Ini Disebut-sebut Bakal Diusung PDIP jadi Capres Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar