Breaking News

Masih Lemah, Indra Bekti Udah Pusing Mikirin Kerja, Sampai Bikin Video Minta Maaf ke Klien


Indra Bekti masih pusing memikirkan pekerjaan meski tengah sakit dan terbaring lemah. Hal itu dikatakan oleh Cipta, adik sang presenter.

"Bang Indra itu kemarin-kemarin kan sempat nanyain handphone-nya, dia ingat, tanggal 31 (Desember) ini harusnya ada acara, dia masih ada pekerjaan," kisah adik Indra Bekti, Cipta di RS Abdi Waluyo, Jakarta, Sabtu (31/12/2022).


Kata Citra, sudah jadi kebiasaan Indra Bekti mengutamakan pekerjaan ketimbang apa pun. Ia akan tak enak hati bila tak membayar kepercayaan klien dengan membatalkan kontrak kerja.

"Dia itu tipe orang yang kalau kerjaan sampai ke cancel itu nggak enak. Itu sempat jadi pikiran juga mungkin ya," terang Cipta.

"Ya tanggung jawabnya tinggi lah, loyalitas dia sama pekerjaan itu memang sangat tinggi. Jadi di otaknya masih mikirin kerjaan terus," timpal manajer Indra Bekti, Roy Manela.

Indra Bekti bahkan masih berpikir meminta maaf sendiri ke klien lewat tayangan video.

"Dia sampai ikut tanggung jawab buat minta maaf sama pihak-pihak yang harusnya, apa ya bahasanya, kliennya lah. Sebenarnya kan itu tugas saya sebagai manajer, tapi ngerasa nggak klop saja kalau nggak dari dia sendiri," jelas Roy Manela.

"Makanya dia sampai minta tolong dibikinkan video yang dikirim langsung ke klien untuk minta maaf. Saking dedikasinya tinggi ke pekerjaan tuh," sambungnya.

Untuk sementara, Indra Bekti sudah membatalkan kontrak kerja selama satu bulan untuk kebutuhan pemulihan.

"Iya, sementara saya sudah info ke klien. Saya sudah kirimkan permohonan maaf juga bahwa Bekti tidak bisa mengikuti pekerjaan setidaknya sampai satu bulan ke depan," kata Roy Manela.

Sebagaimana diketahui, Indra Bekti mengalami pecah pembuluh darah kepala sampai pingsan di sela kegiatan siaran di salah satu radio di Jakarta pada 28 Desember 2022.

Dari diagnosa sementara, hal itu dipicu penyakit hipertensi yang sejak setahun lalu diidap Indra Bekti.

"Hipertensinya kami tahu, memang dia cerita kalau ada hipertensi," kata adik Indra Bekti, Cipta.

Penyakit hipertensi juga yang membuat Indra Bekti sering mengeluh pusing sebelum mengalami pendarahan otak.

"Beberapa minggu belakangan memang ada keluhan pusing-pusing. Kami sudah menyarankan istirahat, tapi dia maunya kerja kerja kerja," jelas Cipta.

Tim dokter RS Abdi Waluyo masih mencari tahu penyebab sebenarnya di balik kejadian pecah pembuluh darah otak yang dialami Indra Bekti.

Sumber: suara
Foto: Kolase Indra Bekti/Net
Masih Lemah, Indra Bekti Udah Pusing Mikirin Kerja, Sampai Bikin Video Minta Maaf ke Klien Masih Lemah, Indra Bekti Udah Pusing Mikirin Kerja, Sampai Bikin Video Minta Maaf ke Klien Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar