Breaking News

Petaka Malam Tahun Baru, Jari Wabup Kaur Terbakar Sampai Harus Dioperasi Karena Petasan


Perayaan malam tahun baru 2023 yang seharusnya diwarnai  kemeriahan berubah menjadi bahan perbincangan publik. Bahkan peristiwa itu pun kemudian viral di media sosial.

Diketahui jika Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu, Herlian Muchrim mengalami petaka di malam pergantian tahun tersebut. Dia mengalami luka akibat petasan menyambut malam pergantian tahun masehi 2023 ini.

Bahkan akibat petasan tersebut, ia harus dirawat dilarikan ke rumah sakit umum daerah (RSUD) M Yunus di Kota Bengkulu.

Peristiwa tersebut terjadi ketika Wabup dan sejumlah pejabat Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kaur di Bengkulu berada di lokasi sentar perayaan pergantian tahun baru.

Di lokasi yang juga menjadi pusat jajanan dan kuliner tersebut, Herlian terlihat ingin membaur bersama masyarakat lainnya dengan menyalakan petasan. Salah satu petasan yang akan dibakar berukuran cukup besar.

Nahasnnya, petasan tersebut malah terbakar di tangannya. Akibatnya jari tangannya mengalami luka hingga dirujuk ke rumah sakit umum daerah di kota Bengkulu, ke RSUD M. Yunus, Kota Bengkulu.

Pihak Pemkab Kaur juga membenarkan peristiwa ini dan memastikan jika wabup sudah mendapatkan perawatan medis.

Hingga saat ini Wabup masih dirawat di RSUD M. Yunus di Kota Bengkulu dan akan menjalani operasi di tangan tersebut.

Pemkab pun meminta warga mendoakan agar operasi  Wabup berjalan lancar dan lekas pulih.

Netizen pun kemudian ramai mengomentari informasi ini dengan sebaiknya pemerintah memberikan contoh memainkan petasan dengan aman.

Sumber: suara
Foto: Wabup Kaur Herlian Muchrim main petasan (instagram)
Petaka Malam Tahun Baru, Jari Wabup Kaur Terbakar Sampai Harus Dioperasi Karena Petasan Petaka Malam Tahun Baru, Jari Wabup Kaur Terbakar Sampai Harus Dioperasi Karena Petasan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar