Breaking News

Polda Jawa Barat Pastikan Penabrak Mahasiswa di Cianjur Bukan Rombongan Mobil Polisi


Polda Jawa Barat memastikan penabrak Selvi Amalia Nuraini, mahasiswi Universitas Suryakencana Cianjur, pada Jumat (20/1/2023) bukan rombongan mobil polisi. Polisi mengatakan penabrak Selvi merupakan pengemudi mobil Audi A8.

Kabidhumas Polda Jawa Barat Kombes Pol. Ibrahim Tompo mengungkapkan bahwa hal tersebut berdasarkan pendalam teknis yang dicocokan dengan keterangan para saksi.

"Akhirnya bisa disimpulkan bahwa yang menjadi penyebab kecelakaan atau kendaraan yang terlibat kecelakaan ini adalah kendaraan Audi warna hitam," kata Ibrahim di Polrestabes Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (28/1/2023).

Ibrahim menyebut kalau investigasi saintifik yang dilakukan pihaknya bisa dipertanggungjawabkan.

"Semua merujuk kepada data yang kita berikan sehingga kita mendasarkan penyidikan sesuai dengan kondisi-kondisi yang normatif," ujarnya.

Untuk saat ini Polda Jawa Barat tengah mencari sopir mobil Audi untuk segera diamankan. Sopir tersebut bakal diperiksa guna memastikan penyebab kecelakaan.

Ibrahim menambahkan bahwa mobil Audi tersebut tidak berada di dalam rombongan mobil polisi pada saat kejadian berlangsung.

"Kendaraan Audi tersebut memang berisi empat orang, satu pengemudi kemudian dua wanita dan satu anak, hal yang berkaitan secara pribadi ini nanti akan kita informasikan apabila kita sudah mendapatkan data yang lebih akurat lagi," jelasnya.

Sumber: suara
Foto: Kabidhumas Polda Jawa Barat Kombes Pol. Ibrahim Tompo bersama Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Barat Kombes Pol. Wibowo di Polrestabes Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (28/1/2023). ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi
Polda Jawa Barat Pastikan Penabrak Mahasiswa di Cianjur Bukan Rombongan Mobil Polisi Polda Jawa Barat Pastikan Penabrak Mahasiswa di Cianjur Bukan Rombongan Mobil Polisi Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar