Rusia Mengancam Bahwa Dunia Akan “GELAP” jika Amerika Berani Macam-macam
Rusia sepertinya bisa benar-benar menggelapkan dunia jika Barat dan AS berani macam-macam.
Menurut Al Jazeera, sekutu dekat Presiden Vladimir Putin telah memperingatkan Barat agar tidak mengirim senjata ofensif ke Kyiv untuk mengancam wilayah Rusia.
Vyacheslav Volodin, juru bicara Duma, majelis rendah parlemen Rusia, telah memperingatkan bahwa dukungan AS dan NATO untuk Ukraina akan menjerumuskan dunia ke dalam “perang yang mengerikan”.
“Jika Washington dan negara-negara NATO memasok senjata yang akan digunakan untuk menyerang kota-kota sipil dan berusaha merebut wilayah kami, seperti yang mereka ancam, ini akan mengarah pada tindakan pembalasan dengan menggunakan senjata yang lebih kuat,” kata Volodin di aplikasi perpesanan Telegram.
“Argumen bahwa kekuatan nuklir sebelumnya tidak menggunakan senjata pemusnah massal dalam konflik lokal tidak dapat dipertahankan. Karena negara-negara ini tidak menghadapi situasi di mana ada ancaman terhadap keamanan warganya dan keutuhan wilayah negara,” ia menambahkan.
Ya, jika AS dan Barat melanjutkan manuvernya tersebut, bisa dipastikan Kremlin akan menyebabkan bencana global.
Tidak ada yang tahu pasti apa yang dimaksud sekutu dekat Putin ini, akan tetapi banyak yang mengatakan ini berkaitan dengan senjata pemusnal massal alias nuklir.
Memang, selama ini Rusia menolak menggunakan senjata nuklir dalam serangannya ke Ukraina.
Vladimir Putin sendiri yang tegas mengatakan jika penggunaan nuklir hanya akan merugikan Rusia, dan dunia pada umumnya, karena efek yang terjadi mungkin sangat besar.
Akan tetapi jika Barat terus menerus mengirimkan senjata ke Ukraina, maka Rusia akan menarik kata-katanya tersebut dan menggunakan senjata terakhir untuk membuat AS kapok.
Sejauh ini, sudah ada lima negara yang berencana mengirimkan alutsista ke Ukraina, siapa saja mereka?
Sekutu Barat menjanjikan miliaran dolar senjata untuk Ukraina pekan lalu. Bantuan ini termasuk yang datang dari Washington.
Meski demikian, sejauh ini baru lima negara yang bersedia membantu Ukraina untuk mendapatkan alutsista canggih.
Inggris mengkonfirmasi pada hari Senin bahwa mereka akan mengirim 14 tank tempur utama Challenger 2 ke Ukraina serta dukungan artileri canggih lainnya dalam beberapa minggu mendatang.
Kemudian ada Polandia yang juga mengatakan ingin mengirim tank tempur Leopard 2 buatan Jerman ke Ukraina sebagai bagian dari koalisi internasional.
Finlandia juga melayangkan kemungkinan untuk memasok Ukraina dengan tank Leopard, tetapi hal itu tergantung pada izin Jerman.
Sementara Latvia mendesak sekutu Kyiv demi bisa memberikan “semua dukungan yang diperlukan”.
Selain keempat negara tersebut, AS juga menjadi sekutu lainnya yang siap memberikan bantuan tank tempur kepada militer Ukraina.
Hanya Jerman yang belum mau mengatakan “Ya” soal bantuan tank Leopard 2.
AS sendiri disebut hanya akan mengirimkan tank ala kadarnya sebab Tank Abrams yang diminta Ukraina dianggap terlalu canggih untuk Kyiv.
Sumber: hajinews
Foto: Presiden Vladimir Putin/Net
Rusia Mengancam Bahwa Dunia Akan “GELAP” jika Amerika Berani Macam-macam
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar