Breaking News

Menerka Sosok yang Sering Khianati Prabowo


Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyinggung soal pengkhianatan di HUT ke-15 Gerindra. Prabowo mengaku tidak masalah jika dirinya sering dikhianati. Siapa sih sosok yang kerap mengkhianati Prabowo?

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno mengamini bahwa Prabowo memang beberapa kali dikhianati. Salah satu moment pengkhianatan terhadap Prabowo menurutnya terjadi di Pilpres 2014 lalu.

"Publik dengan mudah menebak soal gosip 'pengkhianatan' politik terhadap Prabowo. Momentumnya di dua pilpres. Pertama di Pilpres 2014 lalu dan di Pilpres 2024 yang akan datang," kata Adi Prayitno kepada wartawan, Senin (6/2/2023).

"Misalnya ketika Prabowo mendukung partai dan calon tertentu dengan imbalan bakal dukung Prabowo maju pilpres, tapi nyatanya calon dan partai yang sudah diusung itu justru sebaliknya, melawan Prabowo," sambungnya.

Adi melanjutkan, pengkhianatan politik terhadap Prabowo juga sudah terjadi menjelang Pilpres 2024. Dia pun mengungkit adanya seorang tokoh dalam dialog stasiun TV swasta tertentu yang menyatakan tak akan maju pilpres, jika Prabowo maju pilpres juga.

"Tokoh tersebut saat ini sudah didukung gabungan partai yang menggenapi ambang batas 20 persen presiden. Meski dukungan tersebut belum resmi dideklarasikan tapi setidaknya sudah disampaikan ke media secara terbuka," ujarnya.

Menurut Adi, sosok tersebut sudah diketahui oleh publik, namun dia enggan menyebut nama. Di sisi lain, Adi mewanti-wanti Prabowo agar pengkhianatan tidak terulang kembali pada 2024 nanti.

"Tak perlu menyebut merek siapa yang di-mention Prabowo. Sudah jadi rahasia umum. Tapi tudingan Prabowo bisa dinilai sepihak bagi pihak-pihak yang dituduh telah berkhianat itu. Karena dalam politik semua perjanjian serba fleksibel," ucap Adi.

"Yang jelas soal tudingan pengkhianatan ini terkait Pemilu 2014 lalu dan potensian terulang di Pemilu 2024 mendatang," imbuhnya.

Prabowo Tak Masalah Dikhianati

Prabowo Subianto sebelumnya bicara soal politik bersih dan politik kotor dalam pidatonya di HUT ke-15 Partai Gerindra. Prabowo mengaku tidak masalah jika dirinya sering dikhianati, asalkan tidak berkhianat.

"Kita harus memberi contoh sikap yang benar, kita harus memberi contoh bahwa ikut politik bersama Gerindra itu adalah politik yang lurus, politik yang benar, politik yang tidak pernah mau berkhianat, tidak pernah mau menipu," kata Prabowo di kantor DPP Gerindra, JL RM Harsono, Ragunan, Jakarta Selatan, Senin (6/2).

"Ada yang mengatakan politik itu kotor, silakan, kita memilih politik yang bersih, politik yang lurus," imbuh dia.

Prabowo lalu mengungkit orang yang mengatakan bahwa dirinya sering dibohongi dan dikhianati. Dia mengaku tidak masalah dengan hal itu.

"Ada yang mengatakan Prabowo sering dibohongi, Prabowo sering dikhianati, tidak ada masalah! Yang penting adalah Prabowo tidak bohong dan tidak berkhianat," ucapnya.

Prabowo lalu menegaskan kepada para kadernya agar mengutamakan keadilan dan kemakmuran di Indonesia. Dia tidak mau rakyat Indonesia nantinya menderita.

Sumber: detik
Foto: Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto. (Adrial/detikcom)
Menerka Sosok yang Sering Khianati Prabowo Menerka Sosok yang Sering Khianati Prabowo Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar