Breaking News

Maaf Bukan Prabowo, Ratna Sarumpaet Terpesona Eks Tentara Ini Pimpin Indonesia


Pegiat HAM Ratna Sarumpaet buka suara soal sosok pemimpin ideal Indonesia di 2024 mendatang.

Menurut Ratna Sarumpaet sosok pemimpin yang dia gandrungi datang dari sosok tentara. Namun dia tegaskan, orang tersebut bukanlah Prabowo Subianto, seperti yang didukungnya pada kontestasi Pilpres lalu.

Sosok pemimpin tentara yang diidolakan Ratna Sarumpaet ini setidaknya terlontar usai dipancing Uya Kuya di program Youtube-nya baru-baru ini. 

Awalnya Ratna selalu menolak jika diminta harus menyebut nama sosok yang digandrungi untuk memimpin negeri 2024 mendatang.

"Siapa pemimpin ideal di 2024 kalau bicara nama-nama yang sudah ada saat ini," kata Uya Kuya.

"Enggak ada," singkat Ratna Sarumpaet.

"Masa enggak ada, kan harus ada presiden ya," pancing Uya lagi. 

"Tetapi dari nama-nama yang kau kasih, aku nggak tertarik," kata Ratna.

Walau begitu, dia tetap menegaskan kalau sosok tentara-lah yang pantas untuk memimpin Indonesia ke depan. Kata dia, tentara pasti akan lebih baik mengingat proses perusakan negara ini sudah berlangsung 20 tahun lebih.

Sehingga dibutuhkan sosok tegas untuk memberantas itu semua. "Andika Perkasa," kata Ratna Sarumpaet menyebut idolanya.

"Saya tahu orang lain juga banyak yang nggak suka sama dia. Tapi saya mungkin terpesona ketika dia mengizinkan keturunan PKI masuk tentara," kata dia.

Menurutnya Bangsa Indonesia harus terus mengasah kedewasaan untuk menerima kenyataan bahwa ada keturunan PKI yang pada saat peristiwa itu terjadi mereka belum tahu apa-apa. Jadi itulah keberanian yang luar biasa yang diperlihatkan Andika Perkasa.

Bagi Ratna Sarumpaet, tentara juga diyakini bisa membuat rapi sebuah negara. Apalagi jika tentara yang memegang amanah itu tegas dan tulus. Dan dia yakin, tentara juga punya kemampuan bertindak tegas.

"Kita juga baiknya pilihan kita enggak lagi kayak kemarin cuma berdasar elektabilitas, sebab juga harus harus diperiksa track record-nya. Apa pernah nggak dia nyolong, pernah nggak ada kayak gitu-gitu. Ini kan orang cuma ditanya kekayaannya berapa, walaupun gak masuk akal kekayaannya dari mana enggak diperiksa."

"Jadi marilah kita perbaiki bangsa ini dengan sistem yang udah transparan dan baik gitu. Berhentilah kita kayak orang mabok ini," kata Ratna Sarumpaet.

Sumber: poskota
Foto: Ratna Sarumpaet bicara tentara pemimpin Indonesia. Foto: Kolase/Ist
Maaf Bukan Prabowo, Ratna Sarumpaet Terpesona Eks Tentara Ini Pimpin Indonesia Maaf Bukan Prabowo, Ratna Sarumpaet Terpesona Eks Tentara Ini Pimpin Indonesia Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar