Rocky Gerung Bilang Mahfud MD Dilema, Bongkar Rp 300 Triliun Tapi Takut Presiden Jokowi ‘Kena’
Pengamat politik sekaligus akademisi Rocky Gerung mengatakan Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD sedang dilema soal adanya transaksi mencurigakan sebesar Rp300 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Rocky mengatakan itu sebab ia menganalisis jika penyelidikan dilanjutkan, bisa saja istana alias Presiden Jokowi juga terjerembab dalam masalah ini.
“Mahfud itu tidak mungkin tahu semua-semua yang ada di situ kan? Iya dia cuman pengendali, maka dia berharap PPATK lanjutkan lebih kuat (penyelidikan),” kata Rocky melansir dari youtube Rocky Gerung Official, Kamis (16/03/23).
“Bahkan netizen menekan Mahfud, kenapa enggak langsung ke polisi aja, kenapa mengungkap 300 Triliun harus di lewat konferensi pers di UII dan UGM?” tambahnya.
“Kan bisa langsung aja kan di depan Kapolri jadi lebih tegas tuh, tapi maaf Mahfud pun juga berhitung kalau terjadi sesuatu yang berat. Lalu tiba-tiba Sri Mulyani dibilang, iya memang ada 300 Triliun di situ. Tapi lalu lintasnya juga ada panah ke arah Istana, ya itu bisa Jokowi kena juga,” jelasnya.
Ia kemudian mempertanyakan, jika apa yang dilaporkan oleh PPATK adalah laporan bisa mengapa harus ada penekanan hingga 200 kali.
“Karena waktu Sri Mulyani dengar 300 Triliun dan ditekankan hingga 200 kali itu, yaudah diam aja, dia mestinya introspeksi, memang salah saya maka untuk sementara saya mundur,” kata dia.
“Tetapi kalau Sri Mulyani gak mau mundur, ya PPATK juga takut. Jangan-jangan nanti Sri Mulyani fight back atau Sri Mulyani menghitung bahwa ‘iya saya masih mampulah menerangkan itu, karena saya tahu ke mana arahnya uang itu mengalir sebetulnya, dipakai buat apa saja itu’” jelasnya.
Tetapi poin yang harus digaris bawahi adalah Mahfud MD yang memulai, jadi dia musti meneruskan logikanya. Bahwa 300 Triliun ini adalah korupsi, ini adalah pencucian uang.
“Mau Sri Mulyani enggak ngaku, mau PPATK enggak ngaku. Ya beban pembuktian sekarang ada pada saudara Profesor Doktor Mahfud MD,” jelasnya.
Sumber: hajinews
Foto: Kolase Rocky Gerung dan Presdien Joko Widodo/Net
Rocky Gerung Bilang Mahfud MD Dilema, Bongkar Rp 300 Triliun Tapi Takut Presiden Jokowi ‘Kena’
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar