Breaking News

Viral 3 Oknum Polisi Pukul Pemotor saat Razia di Mamuju Tengah, Berakhir Damai


Rekaman sejumlah oknum polisi menganiaya remaja pengendara motor saat operasi penertiban balapan liar di bulan suci Ramadhan viral di media sosial. Peristiwa ini terjadi di Jalan Puncak Desa Salugatta, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Sulawasi Barat.

Dalam tayangan video viral tampak ada tiga oknum polisi awalnya coba menghentikan pemotor untuk diperiksa. Namun pemotor coba memacu kendaraan.

Seorang polisi mencoba menahannya hingga pemotor tersebut terjatuh. Lalu rekan-rekannya lainnya berdatangan menganiaya pemotor dengan cara memukul serta menendang.

Kapolres Mateng AKBP Amri Yudhi mengatakan, dari kejadian ini pihaknya akan melakukan pemeriksaan dan menindak tegas anggota yang terlibat pemukulan dan video viral tersebut sesuai Undang-Undang Kode Etik Polri.

"Ketiga anggota sudah diperiksa," ujarnya, Rabu (29/3/2023).

Seusai kejadian, keluarga korban datang dan ke Mapolres agar persoalan tersebut diselesaikan secara kekeluargaan. Sementara ketiga oknum polisi tetap menjalani pemeriksaan dugaan pelanggaran etik di Propam Polres Mateng.

Sementara Wakapolres Mateng Kompol Hairuddin mengatakan, proses inisiasi damai dilakukan dengan menghadirkan ketiga oknum polisi yang terlibat pemukulan serta korban dan keluarganya. Mereka lalu menandatangani dokumen berisi poin-poin syarat perjanjian damai kedua pihak.

"Jadi sudah ada damai dan keluarga korban tidak menuntut kerugian materiel atau hukum. Mereka datang buat pernyataan damai. Harapan kami kejadian ini tidak terulang kembali. Walau sudah damai dengan korban, ketiga anggota ini akan tetap diproses aturan Polri dan ditindak," kata Hairuddin, Kamis (30/3/2023).

Sumber: inews
Foto: Tangkapan layar oknum polisi tendang pemotor di Mamuju Tengah, Sulawesi Barat. (Foto: iNews/Wahid)
Viral 3 Oknum Polisi Pukul Pemotor saat Razia di Mamuju Tengah, Berakhir Damai Viral 3 Oknum Polisi Pukul Pemotor saat Razia di Mamuju Tengah, Berakhir Damai Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar