Viral! Rafael Alun Disebut Punya Emas Puluhan Kg hingga Surat Berharga 250 M
Rudi Valinka melalui akun Twitternya @akurawa membongkar harta kekayaan
Rafael Alun Trisambodo mencapai triliunan. Sebelumnya, Rafael Alun disebut
hanya memiliki Rp. 56 M.
Dalam cuitannya, Rudi Valinka mengaku mendapatkan informasi kekayan Rafael
Alun Trisambodo dari sosok bernama Zoey.
“Info dari Zoey estimasi harta Papi Rapael. Rekening Rp dan Valas = 1
triliun. Asset properti dalam dan luar negeri = 1,5 triliun,” katanya
seperti dikutip Monitor Indonesia, Sabtu (11/3).
Rudi Valinka juga membeberkan bahwa Rafael Alun Trisambodo memiliki emas
mulia puluhan kg, mobil mewah dan surat berharga.
“Emas logam mulia = 60 kg. Kendaraan barang mewah = 150 M. Surat berharga
250 M,” bebernya.
Diakhir cuitannya, Rudi Valinka berharap informan tersebut tak salah
menghitung kekayaan yang dimiliki oleh Rafael Alun Trisambodo.
“Mudah-mudahan Zoey enggak salah pakai kalkulator ya,” harapnya.
Info dari Zoey estimasi harta Papi Rapael:
— RUDI VALINKA (@kurawa) March 7, 2023
Rekening Rp dan Valas = 1 Triliun
Asset properti dalam n luar negeri = 1,5 Triliun
Emas Logam Mulia = 60 Kg
Kendaraan barang mewah = 150 M
Surat Berharga = 250 M
Mudah2an Zoey Gak salah pake Kalkulator yah
Cuitan itu mendapatkan berbagai komentar netizen yang hingga saat ini jumlah
retweetnya capai 3.584 dan 1.625 like.
“Duit dan aset segini kalau dipakai bayar UMR jogja, RAT bisa jadi
pangeran,” komentar akun @hanmula.
“Dihhukum mati pun anak, cucu 7 turunan-tanjakan-kelokan gak bakala hidup
sengsara. Miskinkan + matiin baru bener,” kata @diledhub.
“Eselon III aja bisa seperti ini, gimana oknum yang eselon II dan I? @PPATK
gak mau buat sayembara buat pegawainya atau buat netizen yang kepo?
Berhadiah Rubicon atau Harley gitu?,” ungkap @relawannusanta1.
“Itu emas atau berat badan?,” ungkap akun @anggaandinata.
“Pantes anaknya pede banget mau bunuh anak orang, yakin enggak akan diproses
hukum dan @polresJaksel sopan banget bahkan konpersnya terkesan belain. Baju
tahanannya juga beda loh antara MD dengan S,” kata @feracorp.
Kendati demikian, cuitan Rudi Valinka itu juga dikomentari negatif oleh
warganet lainnya
“Sibuk amat kau posting kekayaan org, kau iri ya tdk dapat kesempatan
korupsi……,” komentar @renatsbu.
“Allahuakbar. Pemikiran sempit amat pake bawa2 iri ga bs korupsi. Ckckck,”
kata @devonzaol****mengomentari @renatsbu.
“Iya iyalah….kita bisa ngomong begini karena gak punya kesempatan kalau saya
tdk akan terlalu menghujat karena kalau saya jadi mereka mungkin akan
berbuat spt mereka. dulu orba tumbang karena banyak kkn dan liat sekarang.
Itu karena kita banyak yg munafik,” balas @renatsbu.
“Jgn2 loe jg korupsi jdi saling membela CONGOK,” tulis Astutibertha membalas
@akurawa@renatsbu@devonzaol.
Sebagaimana diketahui, harta kekayaan Rafael Alun Trisambodo saat ini memang
jadi perbincangan hangat publik. Pasalnya, harta kekayaannya tidak wajar dan
tidak sesuai dengan jabatan selama menjadi pejabat Pajak Kementerian
Keuangan yakni Rp 56 Miliar.
Sementara itu, terdapat pula harta kekayaan yang disebut-sebut disembunyikan
ayah dari Mario Dandy Satriyo pelaku penganiayaan terhadap David, yaitu;
perusahaan, uang tunai dan bangunan.
Perusahaan
Sebelumnya KPK menyatakan bahwa Rafael Alun memiliki saham di enam
perusahaan. Keenam perusahaan itu tersebar di Yogyakarta hingga Minahasa.
Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan mengatakan keenam
perusahaan itu bergerak di sejumlah bidang. Salah satu perusahaan yang
dimiliki Rafael merupakan restoran Bilik Kayu Heritage di Yogyakarta.
“Bilik Kayu, Sonokeling, udah gitu yang di Minahasa Utara itu dua perusahaan
sekaligus,” kata Pahala di Gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta
Selatan, Kamis (2/3).
Pahala mengatakan aset di Minahasa tersebut atas nama istri Rafael. Aset
real estate memiliki luas 6,5 hektar.
“Jadi yang real estate di Minahasa Utara itu dua perusahaan milik nama
bininya. Udah gitu yang gue tahu CV Sonokeling ini katering,” katanya.
Berdasarkan hasil penelusuran tim investigasi Kemenkeu, kepemilikan Rafael
atas sejumlah usaha inilah yang tidak sepenuhnya dilaporkan Rafael dalam
harta kekayaan miliknya.
Senada dengan itu, sebelumnya Pahala mengatakan pihaknya membuka peluang
untuk memeriksa istri Rafael. Hal itu menyusul temuan banyaknya transaksi
yang menggunakan nama istri Rafael.
“Dugaan gue pasti gue panggil (istri Rafael). Karena banyak nama dia dan
transaksinya juga banyak di rekening dia,” tukas Pahala.
Uang Tunai
Diketahui bahwa Rafael Alun memiliki harta kekayaan berupa uang tunai dalam
nominal yang sangat besar. Namun hartanya ini tidak ia simpan seorang diri.
Diketahui bahwa harta kekayaannya ini ia ‘bagi-bagikan’ pada keluarganya dan
sejumlah orang terkait. Hal ini nampak dari hasil penyelidikan Pusat
Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).
Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, setidaknya sudah ada 40-an
rekening terkait Rafael Alun yang sudah diblokir.
“Ada lebih 40-an rekening,” ungkap Kepala PPATK Ivan Yustiavandana saat
dikonfirmasi Monitor Indonesia, Selasa (7/3) kemarin.
Namun demikian, Ivan tidak memerinci lebih lanjut soal jumlah uang yang
berada di rekening milik keluarga Rafael.
Hanya saja, ia menegaskan bahwa jumlah uang di rekening itu mencapai ratusan
miliar. “Mutasinya ratusan milliar,” ungkapnya.
Bangunan
Rafael Alun sebelumnya tercatat memiliki sejumlah aset tanah di berbagai
daerah, salah satunya di Yogyakarta. Diketahui Rafael Alun mempunyai rumah
dengan luas mencapai 2.000 meter persegi. Rumah itu terletak di Kelurahan
Muja Muju, Umbulharjo, Kota Yogyakarta.
Rumah tersebut ternyata tidak dilaporkan Rafael Alun di Laporan Harta
Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Sumber:
mi
Foto: Rafael Alun Trisambodo/Net
Viral! Rafael Alun Disebut Punya Emas Puluhan Kg hingga Surat Berharga 250 M
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar