Kepental Sampai 7 Meter dan Alami Pembekuan Darah di Otak, Begini Kronologi Kecelakaan Ibu Julia Perez
Ibu mendiang Julia Perez, Sri Wulansih tertabrak motor setelah ikut acara buka puasa bersama di kawasan Depok, Jawa Barat pada 31 Maret 2023.
"Jadi awalnya abi sama mama itu habis ada acara buka puasa bersama temen-temen di dekat rumah dia, di Depok," ungkap adik mendiang Julia Perez, Nia Anggia di kawasan Depok, Jawa Barat, Rabu (5/4/2023).
Ibu mendiang Julia Perez tertabrak motor saat ingin menyeberang dari restoran tempatnya berbuka puasa ke tempat parkir kendaraan.
"Jadi mereka itu parkir di seberang restorannya, karena parkiran di dalam restorannya sudah penuh. Setelah acara selesai, mereka mau nyeberang ke parkiran. Kondisi jalanan sepi, makanya mereka nyebrang-nyebrang saja," kisah Nia Anggia.
"Entah datang dari mana, tiba-tiba ada motor datang dari arah berlawanan, kencang banget. Nggak tahu melihat atau nggak, dan nggak ngerem juga," sambungnya.
Kecelakaan pun tak terhindarkan. Tubuh ibu mendiang Julia Perez sampai terpental akibat kerasnya benturan.
"Kepental sampai 7 meter," kata Nia Anggia.
Kepala ibu mendiang Julia Perez juga terbentur akibat kecelakaan. Ia sampai pingsan di tempat dan akhirnya dilarikan ke rumah sakit.
"Pas diperiksa, ternyata ada benjolan di kepalanya ada pembekuan darah di otak," ucap Nia Anggia.
Kabar kecelakaan ibu mendiang Julia Perez pertama disampaikan Nia Anggia melalui Instagram. Ia mengunggah foto Sri Wulansih terbaring lemah di rumah sakit.
Sampai saat ini, ibu mendiang Julia Perez masih dirawat di rumah sakit.
Sumber: suara
Foto: Almarhumah Julia Perez dan sang ibu Sri Wulansih. (Instagram/ s.wulansih)
Kepental Sampai 7 Meter dan Alami Pembekuan Darah di Otak, Begini Kronologi Kecelakaan Ibu Julia Perez
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar