Menagih Janji Firli Bahuri Tangkap Harun Masiku yang Hilang Bak Ditelan Bumi
Menagih janji Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri yang katanya bakal menangkap Harun Masiku, tersangka kasus dugaan suap pergantian antarwaktu (PAW) anggota DPR periode 2019-2024.
Politikus PDIP itu masih tidak diketahui jejaknya. Harun diduga menyuap Komisioner KPU Wahyu Setiawan agar KPU menetapkannya sebagai anggota DPR. Ia menghilang bak ditelan bumi dan jadi buron Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhitung sejak Januari 2020 lalu.
Firli Bahuri saat itu mengatakan bahwa, Harun masiku tidak bisa tidur nyenyak karena telah menjadi buronan. “Dan saya yakin sampai hari ini dia tidak bisa tidur nyenyak. Karena sampai kapan pun akan dicari oleh KPK. Hanya tunggu waktu dia pasti tertangkap,” kata Firli kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Rabu (18/5/2022) lalu.
Namun demikian janji-janji tersebut sampai pada saat ini belum juga terealisasi. Bahkan, kasus Harun Masiku ini disebut-sebut bakal jadi warisan ke pimpinan KPK yang mendatang. Mngingat jabatan Firli Bahuri sebagai Ketua KPK tinggal menghitung bulan lagi.
Mantan Ketua Wadah Pegawai KPK Yudi Purnomo Harahap, berharap agar tidak ada para buronan diwariskan ke pimpinan selanjutnya. Karena kata dia, warisan kasus hanya akan menjadi beban dan momok serius gagalnya kinerja KPK. “Jangan sampai jadi beban untuk pimpinan yang berikutnya,” ungkapnya dikutip pada Kamis (6/3).
Menurut Yudi, Harun Masiku merupakan tanggung jawab Firli Bahuri selaku pimpinan KPK periode sekarang. Sebab, Firli sudah seharusnya menyelesaikan seluruh kasus di zamannya sebelum meletakkan jabatannya di penghujung tahun 2023. “Jangan sampai pimpinan berikut malah dapet PR dari sebelumnya, itu kan tanggung jawab pimpinan yang sekarang,” pungkasnya.
Sumber: monitorindonesia
Foto: Kolase Harun Masiku dan Firli Bahuri/Net
Menagih Janji Firli Bahuri Tangkap Harun Masiku yang Hilang Bak Ditelan Bumi
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar