Merinding, Dokter Ini Berdialog dengan Pasien yang Hadapi Sakaratul Maut, Ini Isi Percakapannya
Kisah bikin merinding datang dari seorang dokter bernama Khalid Al Jubair asal Arab Saudi. Ia pernah melakukan komunikasi dengan pasien yang tengah menghadapi sakaratul maut.
Melansir dari VIVA, dalam ilmu medis dijelaskan bahwa orang yang sedang menghadapi sakaratul maut harusnya tidak bisa berbicara atau bergerak.
Dr. Khalid Al Jubair diketahui berprofesi sebagai ahli bedah jantung di Arab Saudi. Ia mengatakan saat itu seorang perawat menghubunginya dan mengatakan infus pasien tidak berjalan dengan baik di tangan kanannya. Hal itu membuatnya ingin memindahkan infus di sebelah kiri.
Dr Khalid Al Jubair langsung menghampiri pasien itu yang sudah dirawat selama 6 bulan di rumah sakit.
Pasien tersebut selama 5 bulan terakhir masih melakukan komunikasi dengannya. Namun [ada bulan ke-6, pasien terseut sudah pingsan total bahkan tidak bisa bergerak.
Mendapatkan telepon dari perawat akan kondisi pasien itu, dr. Khalid Al Jubair langsung mendatangi pasien dan melakukan pengecekan di tangan kanan dan kiri pasien.
Saat memasukkan infus di tangan kiri pasien, dr. Khalid tiba-tiba dikejutkan dengan reaksi pasien yang berbicara kepadanya.
"Dr. Khalid apa yang kamu lakukan? Apakah kamu dr Khalid?" tanya pasien itu mengutip dari VIVA, Selasa (11/4/2023).
"Ya, betul saya dokter Khalid," jawabnya.
"Apa yang akan kamu lakukan?" tanya pasien itu lagi.
"Saya akan mencari urat tangan kiri Anda untuk memasukkan infus," jawab dr. Khalid.
"Tidak! Kamu tidak akan menemukan urat tersebut karena saya sudah menjadi mayat," ucap pasien.
"Tidak, kamu bukan mayat," tegas dokter.
"Wahai dokter saya sudah menjadi mayat," jawab pasien itu lagi.
Dr. Khalid Al Jubair pun masih belum mempercayai ucapan pasiennya itu dan masih mencoba untuk melakukan penanganan kepada pasien.
"Wahai dokter saya sudah menjadi mayat, saya melihat apa yang tidak kamu lihat. Sungguh saya melihat malaikat maut berada di depan saya sekarang," jelas pasien.
Dr. Khalid Al Jubair yang masih menggenggam tangan pasien itu tercengang atas apa yang ada di hadapannya. Ia akhirnya mengingat sebuah hadis yang sahih dari Al Barro' bin adzi/b Radhiyallahu'anhu. Di mana Rasulullah SAW bersabda:
"Apabila salah seorang dari kalian menghadap akhirat dan meninggalkan dunia dan ia tergolong orang yang saleh, maka ia akan melihat para malaikat putih wajahnya. Mereka adalah para malaikat ramah dan ia akan melihat kedudukannya di surga."
Dr. Khalid yang sudah mengabdi selama 30 tahun di rumah sakit mengaku pernah beberapa kali mengalami kejadian yang serupa. Ia pernah bertemu dengan tiga pasiennya yang menghadapi sakaratul maut sebelum meninggal dunia.
"Wahai dokter janganlah kamu buat capek dirimu, sungguh aku telah melihat kedudukanku di surga dan para bidadari telah disiapkan untukku," ucap pasiennya pertamanya dulu.
"Bahwa sesungguhnya saya telah mencium aroma surga sekarang," ucap pasien kedua.
"Sungguh saya melihat surga sekarang," ucap pasien ketiga.
Sumber: tvonenews
Foto: Ilustrasi Pasien Sumber : Pixabay
Merinding, Dokter Ini Berdialog dengan Pasien yang Hadapi Sakaratul Maut, Ini Isi Percakapannya
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar