Rafael Alun Ngaku Sulit Makan, Harga Jam Tangan Disorot Netizen, Disebut Belasan hingga Puluhan Juta
Tersangka kasus gratifikasi, Rafael Alun Trisambodo ngaku kini sulit makan
karena harta disita, namun saat tampil di salah satu stasiun televisi, jam
tangannya malah jadi sorotan diduga mewah seharga belasan hingga puluhan
juta.
Bahkan dalam video tersebut yang beredar bahkan Rafael sampai menangis saat
membicarakan kasus yang menimpanya.
Rafael Alun Trisambodo masih tidak mengaku melakukan korupsi dalam wawancara
tersebut.
Ia juga hingga menangis lantaran seluruh uangnya disita oleh KPK.
Pun Rafael mengaku sisa uang Rp45 juta miliknya ikut disita KPK sehingga ia
harus mendapatkan makan dari tetangga.
Rafael pun menangis saat menceritakan kisah pilunya usai harta fantastisnya
viral di media sosial.
Namun, saat hendak mengusap matanya dengan tisu, netizen salah fokus dengan
jam tangan yang dipakai Rafael.
Masalah, jam tangan tersebut terbilang cukup mewah untuk sekelas orang yang
mengaku sudah tidak memiliki uang sepeserpun.
Bahkan, diduga jam tangan tersebut merek tag heuer connected yang dibandrol
Rp 250 juta dilansir WartaKotalive.com .
Dari sejumlah situs, jam tangan tag heuer connected dihargai sekitar Rp15
juta hingga Rp40 juta.
Netizen pun menduga Rafael akan mengaku jam tangan itu KW seperti para
pejabat lainnya yang berbondong-bondong mengaku barang mewah miliknya KW
usai terciduk flexing oleh netizen.
Rafael Alun menangis, Sambo be like.
— Princess Mazaya (@MazayaRahmalia) April 1, 2023
Jam tangan nya Bagus ya? Wkwk
Ria SW , April Mop , Lebay , Israel , Maret , FIFA , Indonesia , PLOT TWIST siang sore PSSI pic.twitter.com/jM1zBx9Z0h
Sumber:
tribunnews
Foto: Rafael Alun Ngaku Sulit Makan, Harga Jam Tangan Jadi Sorotan, Disebut
Belasan Hingga Puluhan JutaKomK/Youtube Kompas TV/Twitter @logikapolitikid
Rafael Alun Ngaku Sulit Makan, Harga Jam Tangan Disorot Netizen, Disebut Belasan hingga Puluhan Juta
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar