Viral! Kapolres Nagekeo Tancapkan Sangkur di Meja saat Dialog dengan Warga
Kapolres Nagekeo Nusa Tenggara Timur AKBP Yudha Pranata viral di media
sosial lantaran aksinya menancapakan pisau sangkur di atas meja saat sedang
berdialog dengan sejumlah warga. Dalam video berdurasi 2 menit 51 detik
tersebut, AKBP Yudha yang memakai kaos cokelat berlogo Polri tampak sedang
menyampaikan kekesalannya atas kinerja pihak BPN Nagekeo.
Dalam potongan video tersebut AKBP Yudha nampak kesal terhadap kinerja BPN
Nagekeo dalam kisruh lokasi pembangunan waduk Lambo. Proyek tersebut
merupakan proyek strategis nasional yang dicetus Presiden Joko Widodo dan
menelanlan dana Rp1,8 triliun.
AKBP Yudha tampak menjeda pembicaraannya dan mencabut sangkur lalu bangun
dari tempat duduknya dan mencapkan pisau sangkur tersebut kuat-kuat di atas
meja tripleks berwarna biru. Lantas pisau komando tersebut dibiarkan
menancap di atas meja.
Warga yang menyaksikan aksi perwira menengah tersebut terdiam. Segera AKBP
Yudha Pranata yang menampakkan ekspresi marah kembali ke tempat duduknya.
Sementara itu beberapa warga terlihat sibuk mengabadikan aksi Kapolres Yudha
menggunakan kamera ponsel. Video tersebut kemudian menjadi viral.
Tidak hanya warga yang melongok, Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN)
Nagekeo, Dominikus B. Insantuan juga hanya terdiam atas aksi menancapkan
pisau sangkur tersebut.
Tidak diketahui persis persoalan apa yang melatari tindakan AKBP Yudha
tersebut. Namun dari sumber di Nagekeo menjelaskan AKBP Yudha murka kepada
pihak BPN karena lalai melaksanakan tugas pengukuran dan penerbitan
sertifikat di atas lahan yang diserahkan warga masyarakat adat untuk
pembangunan waduk Lambo.
Pengerjaan waduk Lambo Hingga saat ini masih berjalan. Waduk Lambo
dimanfaatkan untuk mengairi 3000 hektar persawahan di Nagekeo.
"Selama ini kita sudah banyak berkoordinasi berkomunikasi. Saya minta semua
harus tuntas hari ini juga . Saya minta apa yang menjadi kewajiban
dituntaskan. Karena kita sebagai Kamtibmas juga punya kewajiban untuk
menjaga tapi kalau Kamtibmas sudah kita jaga tetapi ada yang melalaikan
tugas pokoknya apa gunanya," kata-kata AKBP Yudha sebelum menancapkan pisau.
"Kami aparat sudah cukup bersabar berani mengajak mendukung tapi ada kesan
sengaja bukan lalai ini namanya kalau lalai cukup sekali dua kali tapi ini
sengaja. Itu tanda patuh saya," sebut Yudha sambil menunjuk sangkur yang
masih tertancap di atas meja.
Sumber:
viva
Foto: AKBP Yudha Pranata tancapkan pisau sangkur di atas meja Sumber :
VIVA/Jo Kenaru (NTT)
Viral! Kapolres Nagekeo Tancapkan Sangkur di Meja saat Dialog dengan Warga
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar