Breaking News

PDIP Umumkan Puan Maharani Nyaleg Lagi di Pemilu 2024


DPP PDI Perjuangan (PDIP) kembali mencalonkan Ketua DPP PDIP Puan Maharani sebagai calon legislatif (caleg) di Pemilu 2024. 

Hal ini diumumkan langsung oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto saat PDIP mendaftarkan calegnya ke KPU RI. “Jadi Mbak Puan kembali dicalonkan,” kata Hasto di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (11/5/2023). 

Dia menjelaskan kepemimpinan Puan terbukti berhasil dalam sejumlah penugasan secara berjenjang. Hasto menyebut beberapa prestasinya, yaitu sukses saat menjabat sebagai Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) termuda.  

 Kemudian, ketika menjabat sebagai Ketua DPR RI dan menjadi perempuan pertama yang memimpin DPR. Puan juga saat ini menjabat sebagai Ketua DPP PDIP Bidang Politik. 

“Sehingga atas fungsi-fungsinya yang sangat baik tersebut maka Mbak Puan Maharani juga dicalonkan,” ujarnya. Hasto juga menyampaikan pesan dari Puan yang sedang bertugas menghadiri KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo. 

“Beliau pun menitipkan salam. Artinya juga mendukung sepenuhnya agar pemilu dapat berjalan dengan sebaik-baiknya dalam kapasitas Ketua DPR memberikan dukungan terhadap seluruh penyelenggara pemilu, sehingga pemilu dapat dilaksanakan dengan baik dan lebih demokratis,” pungkasnya.

Sumber: tvonenews
Foto: PDIP umumkan Puan Maharani nyaleg lagi di Pemilu 2024 Sumber : Julio Trisaputra-tvOne
PDIP Umumkan Puan Maharani Nyaleg Lagi di Pemilu 2024 PDIP Umumkan Puan Maharani Nyaleg Lagi di Pemilu 2024 Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar