Soal Said Iqbal Cium Tangan Ganjar, Helmi Felis: Jangan Manfaatkan Buruh demi Kepentingan Pribadi!
Pegiat media sosial Helmi Felis menyoroti beredarnya video Presiden Partai Buruh Said Iqbal yang nampak mencium tangan Gubernur Jawa Tengah sekaligus bakal calon presiden atau Bacapres Ganjar Pranowo.
Hal itu ditanggapi Helmi Felis dalam akun Twitter pribadi miliknya. Dalam cuitannya, Helmi Felis menegaskan bahwa Said Iqbal sudah seharusnya malu karena terciduk melakukan hal tersebut.
Menurutnya, hal itu jadi bukti kuat betapa 'taat'-nya pada kekuasaan dan sikap Said Iqbal seperti itu pun tak sejalan dengan idealisme buruh.
"Said Iqbal harus malu, fotonya mencium tangan Ganjar bukti kuat 'ketaatan' pada kekuasaan. Hal itu tidak sejalan dengan idealisme buruh. Dalam dunia politik, Buruh adalah 'darah biru'," ujar Helmi Felis dikutip WE NewsWorthy dari akun Twitter pribadi miliknya, Rabu (3/5).
Lebih lanjut, Helmi Felis juga mengungkapkan jangan memanfaatkan buruh demi kepentingan yang sifatnya pribadi.
"Organisasinya Mendunia sejak 1919. Jangan manfaatkan buruh untuk kepentingan pribadi," imbuhnya.
Sebelumnya di dunia maya, beredar video Presiden Partai Buruh Said Iqbal membungkuk untuk mencium tangan Ganjar Pranowo.
Dalam video tersebut, Ganjar mengenakan kemeja berwarna putih sementara Iqbal tampak mengenakan kaos berwarna navy.
Video tersebut tampaknya diambil ketika Ganjar menemui Said Iqbal dalam acara peringata Hari Buruh 1 Mei 2023. Itu karena, pakaian yang mereka kenakan sama dengan pakaian yang dikenakan dalam unggahan Ganjar di media sosial.
Namun, dalam unggahan Ganjar, foto Said Iqbal membungkuk dan mencium tangan Ganjar tidak diperlihatkan. Yang diperlihatkan hanya foto Ganjar, Said Iqbal, dan beberapa rekan lain tampak sedang berdiskusi.
Sumber: wartaekonomi
Foto: Soal Said Iqbal Cium Tangan Ganjar/Net
Soal Said Iqbal Cium Tangan Ganjar, Helmi Felis: Jangan Manfaatkan Buruh demi Kepentingan Pribadi!
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar