Tak Dapat Bantuan, Emak-emak di Jateng Labrak Ganjar saat Tinjau Jalan Raya
Seorang warga asal Batang, Jawa Tengah nekat mencegat Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat mengecek ruas jalan Bandar-Tulis di Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang, Rabu (24/5).
Adalah Siti Rahayu. Wanita berusia 31 tahun ini mengaku memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) namun tidak pernah mendapat bantuan.
"Sejak dapat ini (KKS), saya belum pernah dapat apa-apa. Saya sudah dapat kartu ATM KKS, tetangga sudah dapat beras dan sembako, kenapa saya kok belum dapat apa-apa," tegas Siti seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJateng.
Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) adalah untuk masyarakat Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS). Kartu untuk warga kurang mampu diterbitkan pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial.
Sepengetahuan Siti, dengan memakai KKS, maka bisa mendapatkan bantuan beras dan sembako. Namun, kartunya tidak berfungsi.
Kaget dengan sergapan warganya, Gubernur Ganjar kemudian meminta Penjabat Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki untuk menyelesaikan masalah warganya itu.
"Sore nanti saya minta laporkan ke saya," kata Ganjar.
Sumber: rmol
Foto: Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dilabrak emak-emak yang tidak dapat bantuan/RMOLJateng
Tak Dapat Bantuan, Emak-emak di Jateng Labrak Ganjar saat Tinjau Jalan Raya
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar