Di Hadapan Jokowi, Cak Imin Sindir Surya Paloh Absen di Harlah PKB
Puncak hari lahir (Harlah) ke-25 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Stadion Manahan Solo dihadiri langsung Presiden Joko Widodo dan sejumlah tokoh politik nasional, Minggu (23/7).
Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, menyapa satu persatu tokoh yang hadir, di antaranya Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, dan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani.
Namun, saat menyapa perwakilan Partai Nasdem, sosok yang akrab disapa Cak Imin itu seolah menyindir. Sebab, Surya Paloh tidak hadir dan hanya diwakili salah satu kadernya, Eva Yuliana.
"Yang saya hormati Eva Yuliana, mewakili Partai Nasdem. Bang Surya Paloh mana, kok nggak berani datang? Padahal kita sangat berharap Bang Surya Paloh bisa datang," celetuk Cak Imin.
Begitu juga dengan Parta Demokrat, juga hanya mengirim perwakilan. Tidak ada satupun elite yang datang di peringatan Harlah PKB itu.
"PKS juga ndak dateng," pungkas Cak Imin dengan nada kecewa.
Sumber: rmol
Foto: Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar/Ist
Di Hadapan Jokowi, Cak Imin Sindir Surya Paloh Absen di Harlah PKB
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar