Anak Ketua DPRD Ambon Cuma Terancam 7 Tahun Bui, Ibu Korban Nangis Pilu: Pulang Adek, Pulang...
Kekejaman Abdi Toisuta (25) begitu memancing amarah publik. Pasalnya hanya karena tidak disapa, Abdi tega menghajar Rafli Rahman Sie (15) sampai meninggal.
Kasus ini semakin menjadi sorotan karena ibunda Abdi, Elly Toisuta, merupakan Ketua DPRD Kota Ambon, Maluku. Bahkan kini sosok Elly juga seakan ikut menghilang bersamaan dengan perbuatan tak terpuji anaknya.
Mirisnya, belakangan beredar kabar bahwa Abdi cuma terancam 7 tahun penjara sekalipun perbuatannya membuat seorang remaja meninggal dunia. Tentu hal ini membuat keluarga dan kerabat korban tidak terima, sebagaimana terlihat di akun Instagram @rina.senjaa1.
"Tuntutan 7 Tahun! Bahkan seumur hidup juga nggak bisa bikin ade balik!" begitulah keterangan yang tertulis di videonya, dikutip pada Jumat (4/8/2023).
"(Bahkan) ada yang bilang dia (meninggal akibat) penyakit bawaan? Hasil autopsi udah keluar! Ya Allah buka besar-besar kasus ini," sambungnya.
Namun yang lebih membuat warganet pedih adalah postingan itu memperlihatkan sosok ibunda korban yang menangis tersedu-sedu karena sang anak meninggal dunia.
Ibunya terlihat menangis histeris hingga harus ditenangkan wanita lain. Namun kesedihannya jelas tidak terbendung, sebab sang anak masih menyimpan cita-cita untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi.
Bahkan demi impian ini, sang ibu sudah bekerja banting tulang untuk menyelesaikan pendidikannya. Nahas, kelulusan sudah di depan mata tetapi Rafli malah dianiaya oleh Abdi hingga meninggal.
"Ya Allah, beta orang susah. Beta seng (tidak) ikhlas dunia akhirat. Beta seng ikhlas ose (kamu) pukul beta punya anak," tutur ibunda Rafli.
"Ya Allah, beta orang susah, besarkan anak supaya menyelesaikan sekolah. Kenapa ose ambil dia punya nyawa?" ujarnya lagi sambil terlihat beberapa kali menendang lantai karena tidak terima menghadapi kenyataan.
Tak hanya itu, wanita malang tersebut juga terdengar menjerit pilu mengharapkan anaknya kembali.
"Pulang adek..." rintih ibunda Rafli sambil terus menangis histeris. "Pulang..."
Sumber: suara
Foto: Anak Ketua DPRD Ambon Cuma Terancam 7 Tahun Bui/Net
Anak Ketua DPRD Ambon Cuma Terancam 7 Tahun Bui, Ibu Korban Nangis Pilu: Pulang Adek, Pulang...
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar