Breaking News

Baru Diresmikan Jokowi Perjalanan LRT Jabodebek Sudah Terlambat, PT KAI Minta Maaf


Perjalanan LRT Jabodebek hari ini mengalami keterlambatan hari ini, Selasa, 29 Agustus 2023. Padahal moda transportasi ini baru saja diresmikan penggunaanya oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi kemarin Senin. PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI melalui Divisi LRT Jabodebek menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan perjalanan LRT Jabodebek hari ini. Keterlambatan itu menimbulkan ketidaknyamanan dalam perjalanannya. 

“Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan dari keterlambatan perjalanan LRT Jabodebek hari ini,” ujar Manager Public Relations LRT Jabodebek Kuswardoyo lewat keterangan tertulis, Selasa, 29 Agustus 2023.

Saat ini LRT Jabodebek mengoperasikan sebanyak 12 trainset atau rangkaian kereta dan 158 perjalanan setiap harinya. Adapun tarifnya yang ditawarkan adalah tarif promo yang diberlakukan hingga akhir September 2023 sebesar Rp 5.000.

LRT Jabodebek beroperasi mulai pukul 05.00-20.00 WIB. Dengan jam keberangkatannya paling awal dari Stasiun LRT Jati Mulya ke Dukuh Atas pada pukul 05.00 WIB; Dukuh Atas ke Jati Mulya 05.58 WIB; Harjamukti ke Dukuh Atas 05.09 WIB; dan Dukuh Atas ke Harjamukti  05.09 WIB.

Sementara keberangkatan terakhir LRT Jabodebek saat ini dari Dukuh Atas ke Jatimulya pukul 18.58 WIB; Jatimulya ke Dukuh Atas 18.00 WIB; Harjamukti ke Dukuh Atas 17.49 WIB; dan Dukuh Atas ke Harjamukti 17.49 WIB.

“Antusiasme warga masyarakat cukup baik terhadap dioperasikannya LRT Jabodebek. Hal itu menunjukkan bahwa transportasi yang disiapkan pemerintah ini akan mampu menjadi alternatif transportasi pilihan di wilayah Jabodebek nantinya,” ucap Kuswardoyo.

Perjalanan LRT Jabodebek saat ini memiliki jarak waktu kedatangan antar kereta mencapai 20 menit. Hal tersebut dikarenakan frekuensi dan trainset yang dioperasikan masih terbatas mengikuti grafik perjalanan kereta yang telah ditetapkan Kementerian Perhubungan. 

“LRT Jabodebek terus berupaya membenahi beberapa kekurangan yang masih ada, dan mengakibatkan berkurangnya kenyamanan bagi para pengguna jasa LRT Jabodebek,” tutur dia.

LRT Jabodebek telah beroperasi secara komersial usai diresmikan Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Senin, 28 Agustus 2023 di Stasiun LRT Cawang, Jakarta Selatan. Pada saat peresmiannya, hadir pula sejumlah menteri yang ikut menjajal moda transportasi kereta ringan tersebut. 

Beberapa menteri yang hadir adalah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, hingga Menteri Koordinator Bidang kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Tak hanya itu, sejumlah masyarakat pun antusias mencoba LRT ini saat operasionalnya dibuka pada pukul 14.00 WIB kemarin.

Sumber: tempo
Foto: Sejumlah menteri naik kereta LRT dari Stasiun Cawang menuju Stasiun Dukuh Atas usai meresmikan LRT Jabodebek di Jakarta, Senin 28 Agustus 2023. Foto : Biro Pres Sekretarian Presiden
Baru Diresmikan Jokowi Perjalanan LRT Jabodebek Sudah Terlambat, PT KAI Minta Maaf Baru Diresmikan Jokowi Perjalanan LRT Jabodebek Sudah Terlambat, PT KAI Minta Maaf Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar