Breaking News

Berkat Prabowo, Ganjar Pranowo Akhirnya Tahu Rasanya Jadi Anies Baswedan


Penggiat Media Sosial, Andi Sinulingga menyoroti munculnya narasi bahwa sedang terjadi pengeroyokan terhadap sosok dari Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Ia hanya terkekeh melihat hal tersebut beredar dalam media sosial setelah dua partai politik memutuskan untuk tak berkoalisi dengan PDI Perjungan (PDIP). Golkar-Partai Amanat Nasional (PAN) diketahui memutuskan untuk bergabung dengan koalisi yang dibangun oleh Gerindra-Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Manuver politik tersebut memancing amarah dari Relawan Ganjar. Banyak dari mereka yang menyuarakan sedang terjadi pengeroyokan terhadap jagoan mereka seperti bagaimana yang terhadi pada Joko Widodo alias Jokowi di 2014.

Meski menyuarakan hal tersebut, diketahui pula relawan menyatakan kemenangan akan diraih oleh Ganjar. Ini sebagaimana yang terjadi juga pada Jokowi. Inilah yang membuat heran Andi.

"Buzzer-buzzernya ganjar sibuk menggaungkan ganjar dikeroyok, karena ganjar orang baik kayak Jokowi," ungkapnya seperti yang dilansir pada Rabu (16/8).

Menurutnya, daripada membandingkan dengan masa lalu. Ganjar sedang merasakan apa yang dialami oleh Anies Baswedan. Andi mengatakan bahwa mantan menteri pendidikan tersebut kerap mendapatkan serangan dari berbagai arah jelang pesta demokrasi.

"Gak ngaca bagaimana mereka keroyok Anies, baik dari buzzer, dari pemerintah pusat, tapi dia dan simpatisanya gak mewek picisan begitu," tuturnya.

Sumber: suara
Foto: Foto kolase Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo. (Dok. Istimewa)
Berkat Prabowo, Ganjar Pranowo Akhirnya Tahu Rasanya Jadi Anies Baswedan Berkat Prabowo, Ganjar Pranowo Akhirnya Tahu Rasanya Jadi Anies Baswedan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar