Breaking News

Didatangi Nicho Silalahi dan Rombongan Buruh di Kantor BP2MI, Benny Rhamdani Ngumpet


Kepala Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani tidak muncul ketika didatangi aktivis Molekul Pancasila Nicho Silalahi bersama beberapa buruh, Kamis (10/8/2023).

Kedatangan Nicho untuk meminta pertanggungjawaban atas pernyataan Benny Rhamdani yang akan mengerahkan 10 ribu Relawan Jokowi untuk berdemonstrasi meminta penangkapan Rocky Gerung.

Nicho pun meminta Benny untuk keluar dari kantor BP2MI. “Hai Benny mana nyalimu keluar,” ungkapnya.

Rocky Gerung, kata Nicho telah mengkritik secara keras Omnibuslaw Cipta Kerja yang isinya menyusahkan buruh. “Kaum buruh akan membela Rocky Gerung atas ancaman dari Benny Rhamdani,” papar Nicho.

Sebelumnya, Ketua Barikade 98 yang merupakan relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Benny Ramdhani, mengungkapkan 10 ribu relawan akan menggelar aksi demonstrasi. Unjuk rasa yang akan digelar pada 10 Agustus 2023 itu bertujuan menuntut ditangkapnya Rocky Gerung yang dinilai menghina Jokowi.

“Kita persiapan konsolidasi untuk aksi besar di daerah-daerah dan juga di Jakarta pada tanggal 10. Jadi, karena tanggal 10, ya, 10 ribu lah di Jakarta,” kata Benny di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (2/8/2023).

Foto: Nicho Silalahi (IST)

Ikuti Twitter Kami: @OposisiCerdas
Didatangi Nicho Silalahi dan Rombongan Buruh di Kantor BP2MI, Benny Rhamdani Ngumpet Didatangi Nicho Silalahi dan Rombongan Buruh di Kantor BP2MI, Benny Rhamdani Ngumpet Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar