Breaking News

Meski Tuai kritik, Pemprov DKI Tetap Lanjutkan Penyemprotan Jalan Guna Atasi Polusi Udara


Pemprov DKI Jakarta tetap melanjutkan penyemprotan air ke jalan guna mengatasi masalah polusi udara, meskipun menuai kritik.

Hal itu disampaikan oleh Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai melakukan rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (28/8).

Selain itu Heru Budi Hartono meminta para pengelola gedung tinggi di Jakarta ikut terlibat dalam pengurangan polusi di ibu kota. 

Salah satu cara yang diusulkan adalah dengan menyemprotkan air dari ketinggian dengan tekanan tinggi alias mist water generator.

Hal ini disampaikan Heru saat memberikan sambutan dalam kegiatan diskusi publik quick response penanganan kualitas udara di DKI Jakarta yang digelar di Jakarta Pusat, Senin (28/8/2023). Ia pun meminta Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI, Asep Kuswanto mendorong anjuran ini kepada para pengelola gedung.

Sumber: suara
Foto: Pemprov DKI Tetap Lanjutkan Penyemprotan Jalan Guna Atasi Polusi Udara/net
Meski Tuai kritik, Pemprov DKI Tetap Lanjutkan Penyemprotan Jalan Guna Atasi Polusi Udara Meski Tuai kritik, Pemprov DKI Tetap Lanjutkan Penyemprotan Jalan Guna Atasi Polusi Udara Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar