Breaking News

Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Dideklarasikan Jauh dari Injury Time Pendaftaran Capres-Cawapres, Ini Alasannya


Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar adalah pasangan bacapres - bacawapres yang pertama kali dideklarasikan.

Pasangan yang dikenal dengan AMIN ini dideklarasikan di Surabaya pada 2 September 2023.

Waktu pendeklarasian ini jauh dari injury time atau menit-menit akhir periode pendaftaran capres - cawapres yang dibuka padai 19 Oktober - 25 November 2023.

Anies Baswedan memberikan alasan mengapa deklarasi ini dilakukan sangat awal.

Pada program Special Interview with Anies Baswedan yang ditayangkan Metro TV pada 5 September 2023, Anies mengungkapkan deklarasi di awal ini dilakukan agar menjaga momen yang ada.

“Sebenarnya lebih tepat securing the moment,” jelas Anies.

Lebih lanjut, Anies mengatakan tidak ingin adanya pergeseran karena pasangan saat ini adalah opsi terbaik.

“Ketika memang ini dipandang sebagai opsi yang baik, kemudian ini adalah kesempatan untuk bisa mengamankan karena kita tahu dalam proses itu bila waktunya mundur memang potensi terjadi pergeseran, itu bisa saja,” ujar Anies.

Anies menuturkan deklarasi di awal ini juga untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

“Jadi kemudian dipandang lebih baik ini disegerakan (untuk deklarasi),” ujar Anies. (Sepudin Zuhri)
Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Dideklarasikan Jauh dari Injury Time Pendaftaran Capres-Cawapres, Ini Alasannya Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Dideklarasikan Jauh dari Injury Time Pendaftaran Capres-Cawapres, Ini Alasannya Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar