Breaking News

Beda Nasib dengan Wulan Guritno, Promokan Judi Slot Selebgram Bandung ini Sudah Pakai Baju Napi


Kasus yang menjerat Wulan Guritno terkait promosi Judi Slot mulai dikulik.
 
Areta Febiola, nama selebgram yang kurang beruntung itu 

Areta ditahan Satreskrim Polrestabes Bandung, saat konferensi pers hanya bisa tertunduk dengan tangan diborgol memakai baju tahanan.

Areta Febiola pun kini harus menjalani hukumannya tersebut.

Di sisi lain nasib selebgram Bandung itu tampak berbeda dengan artis Wulan Guritno.

Diketahui Areta Febiola, selebgram Bandung diciduk polisi karena diduga mempromosikan situs judi online.

Diungkap Kapolrestabes Bandung, Kombes Budi Sartono mengatakan, Areta Febiola mempromosikan tiga situs judi online sekaligus.

Di antaranya zaraplay, wawaslot, dan zigzagslot melalui akun Instagram pribadinya @aretaaaw.

Diketahui Arieta adalah selebgram dengan pembuat konten endorse, Youtuber dan konten kreator yang memiliki ratusan ribu followers.

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, Areta mengaku dihubungi admin situs judi online melalui pesan di Instagram dan ditawari pekerjaan untuk mempromosikan situs judi online.

Tergiur dengan tawaran itu, Areta kemudian mempromosikan situs judi dengan menyisipkannya di dalam story Instagram.

Saat diklik, pengikut Instagram pelaku akan diarahkan langsung ke situs judi online.

Setelah pengikutnya masuk situ judi tersebut, bagi mereka yang tertarik lalu mendaftar.

Mereka diarahkan melakukan pengisian form, seperti nomor handphone, email dan rekening bank.

Kemudian player melakukan deposit atau lebih dikenal dengan istilah depo ke rekening bandar judi.

Dijelaskan Kapolrestabes Bandung, Areta telah mempromosikan situs judi online tersebut selama satu tahun.

Dari perbuatannya Areta telah mendapat keuntungan senilai Rp 5 juta hingga Rp 10 juta tiap bulan atau bergantung pada jumlah orang yang meng-klik situs judi online.

Dalam pengungkapan tersebut, polisi turut mengamankan barang bukti berupa ponsel hingga rekening tabungan.

Akibat perbuatannya, kedua pelaku disangkakan Pasal 45 ayat 2 UU RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dengan ancaman pidana kurungan selama 6 tahun.

Berkaca dari kasus selebgram cantik asal Bandung tersebut, kasus serupa ternyata juga tengah dihadapi Wulan Guritno.

Namun, beda nasib dengan Areta selebgram Bandung, diketahui sejauh ini Wulan Guritno masih menjalani pemeriksaan dari kepolisian.

Belakangan Wulan Guritno juga menjadi sorotan diduga terlibat dalam promosi judi online.

Tepat hari ini, Wulan Guritno memenuhi panggilan Bareskrim Polri.

Meski begitu, kedatangan Wulan Guritno masih sebagai saksi guna pemeriksaan.

Berbeda dengan Areta Febiola yang muncul memakai baju tahanan, Wulan Guritno hadir memakai aju hitam perpaudan krem.

Artis berusia 42 tahun itu mendatangi Bareskrim Polri pada pukul 10.40 WIB.

Saat ditanya awak media, Wulan Guritno memilih enggan berkomentar banyak.

Ia mengaku kedatangannya itu hanya bersilaturahmi dengan penyidik Bareskrim Polri sembari menebar senyum.

"Iya (datang) sendiri saja, mau silaturahmi," kata Wulan Guritno, dikutip, Kamis (14/9/2023).

Sumber: suara
Foto: Areta Febiola (Instagram)
Beda Nasib dengan Wulan Guritno, Promokan Judi Slot Selebgram Bandung ini Sudah Pakai Baju Napi Beda Nasib dengan Wulan Guritno, Promokan Judi Slot Selebgram Bandung ini Sudah Pakai Baju Napi Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar