Merinding! Penampakan Harimau Putih di Goa Sancang Garut, Diduga Titisan Pengawal Prabu Siliwangi
Baru-baru ini warga di kawasan pesisir pantai selatan Garut digegerkan dengan kabar munculnya harimau putih. Warga setempat menyebutnya dengan 'Maung Bodas'.
Sontak saja fenomena langka tersebut langsung dikaitkan dengan sosok Prabu Siliwangi, sang raja Padjajaran yang masyhur dengan kesaktiannya.
Penampakan harimau putih tersebut terjadi di kawasan goa Sancang yang merupakan bagian dari area hutan Sancang (Leuweung Sancang) yang berlokasi kawasan Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Penampakan harimau putih tersebut terjadi pada malam hari ditengah suara deburan ombak pantai selatan Garut yang bikin merinding.
Harimau putih tersebut berhasil diabadikan kamera ponsel warga saat melancong malam-malam di kawasan tersebut.
Saat disorot kamera dengan menggunakan 'Adobe after efek', tampak jelas harimau putih berukuran cukup besar itu berjalan gontai melintasi bibir goa Sancang. Sesaat kemudian, menghilang entah ke mana.
Momen penampakan harimau putih tersebut kemudian di-upload di kanal YouTube dengan akun hai CHANNEL.
Memang, selama ini aroma kisah mistis dengan Prabu Siliwangi nya begitu kental mewarnai hutan Sancang tersebut.
Menurut ahli sejarah dan kepurbakalaan, Drs. Warjita, Prabu Siliwangi disebut-sebut dalam catatan sejarah tatar Sunda sebagai seorang raja Padjajaran yang terkenal dengan kesaktiannya yang luar biasa.
"Di kawasan hutan Sancang inilah tempat Prabu Siliwangi melakukan tapa brata untuk menghimpun kesakitannya. Sebagian lagi meyakini, di hutan ini pula Prabu Siliwangi melakukan 'moksa' atau mendekatkan diri kepada Sang Maha Kuasa," tutur Warjita, yang juga mantan Kepala Bidang Kebudayaan Disparbud Kabupaten Garut, saat diwawancarai garut.suara.com, belum lama ini.
Dari sekian banyak cerita turun-temurun warga sekitar, ada kemiripan. Jika membicarakan hutan Sancang, maka takan lepas dari Prabu Siliwangi, kesaktian, maung bodas (harimau putih) dan Padjajaran.
Alkisah, sebelum memasuki hutan Sancang, konon Prabu Siliwangi berhasil menaklukkan semua penghuni hutan Sancang, mulai dari bangsa jin, harimau siluman hingga dedemit yang berada di hutan tersebut.
Itulah, kenapa hingga saat ini hutan Sancang terkenal angker dan begitu kental dengan berbagai kisah mistisnya.(*)
Sumber: suara
Foto: Penampakan harimau putih di goa Sancang, Garut. (Foto: tangkapan layar YouTube hai CHANNEL)
Merinding! Penampakan Harimau Putih di Goa Sancang Garut, Diduga Titisan Pengawal Prabu Siliwangi
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar