Prabowo: Pak Airlangga Berjiwa Besar Ambil Keputusan Sangat Luar Biasa
Keputusan Partai Golkar mengusulkan Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden pendamping Prabowo merupakan langkah luar biasa.
Bahkan pujian disampaikan langsung oleh Prabowo Subianto saat ikut menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Golkar di Kantor DPP Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Sabtu (21/10).
“Ini saya anggap suatu keputusan yang sangat luar biasa,” kata Prabowo.
Bukan tanpa sebab. Merujuk hasil Munas sebelumnya, Golkar memberikan mandat kepada Airlangga Hartarto sebagai capres atau cawapres 2024.
Namun Airlangga dengan berjiwa besar memberikan dukungan kepada Prabowo sebagai bacapres dan mengusulkan Gibran sebagai bakal cawapres.
“(Airlangga) sangat berjiwa besar. Golkar melepas kepentingan partai dan golongan demi kepentingan yang lebih besar, tentunya ini kehormatan. Saya terima,” demikian Prabowo.
Disampaikan langsung oleh Airlangga, Partai Golkar resmi menyatakan dukungan untuk Gibran menjadi bakal calon wakil presiden pendamping Prabowo. Airlangga menegaskan, keputusan tersebut diambil setelah menggelar pertemuan dengan elite Golkar.
"Tadi malam kami rapat cukup lama, cukup hangat, tapi semuanya sangat konsensus mengusulkan, saya tanya dulu, mengusulkan dan mendukung Mas Gibran Rakabuming Raka untuk kita pasangkan dengan Pak Prabowo sebagai bacawapres,” ucap Airlangga.
Sumber: rmol
Foto: Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto bersama bakal calon presiden Prabowo Subianto/RMOL
Prabowo: Pak Airlangga Berjiwa Besar Ambil Keputusan Sangat Luar Biasa
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Tidak ada komentar